Ketiga Kalinya, Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau Juara FLS2N Tingkat Provinsi Segera Go Nasional
Penampilan Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau Aurin Maulidia, Nazwa Putri dan Zahira Zahya pada FLS2N Tingkat Kota Lubuklinggau 2024.-Foto : Dok. SMPN 2 Lubuklinggau-
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau kembali mengharumkan nama sekolah dan Kota Lubuklinggau.
Setelah meraih Juara 1 FLS2N Tingkat Kota Lubuklinggau, kini Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau meraih Juara 1 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Para siswi berprestasi itu yakni Aurin Maulidia, Nazwa Putri dan Zahira Zahya.
Kabar ini disampaikan Kepala SMPN 2 Lubuklinggau Bapak Parman, M.Pd saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Minggu 21 Juli 2024.
Sekretaris Disdikbud Kota Lubuklinggau Yulianti, M.Pd menyerahkan piala penghargaan kepada Zahira Zahya perwakilan Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau yang meraih Juara 1 FLS2N Tingkat Kota Lubuklinggau 2024. --
BACA JUGA:Resmi Ditutup, SMAN 9 Lubuklinggau Sukses Laksanakan MPLS
Parman mengapresiasi Pembina Seni Ibu Lisda dan para pelatih juga anak-anak yang sudah membawa nama baik SMPN 2 Lubuklinggau dan Kota Lubuklinggau di kancah Sumsel.
FLS2N Tingkat Provinsi Sumsel itu diikuti Tim Tari SMPN 2 Lubulinggau Juni 2024 via daring (video).
Dalam FLS2N Tingkat Sumsel, Tim Tari SMPN 2 Lubuklinggau menampilkan Tari B’daye Onah.
Karya tari satu ini bersumber dari salah satu penari tradisional tempo dulu ‘Nek Onah’ dan Tari Tradisional ‘Kain Rebang’.
Bapak Parman, M.Pd – Kepala SMPN 2 Lubuklinggau-Foto : Dok. SMPN 2 Lubuklinggau -
BACA JUGA:Sekolah Penggerak SDN 11 Lubuklinggau Sukses Gelar MPLS Selama 2 Pekan
Semangat meneruskan dan melestarikan warisan budaya daerah merupakan bentuk kecintaan generasi muda saat ini, salah satunya melalui tari.
B’daye berasal dari kata Budaya dan Daye. Budaya berarti kearifan lokal sementara Daye berarti semangat.