SDN 52 Lubuklinggau Unggulkan 6 Dimensi P5 Melalui Pembiasaan Shalat Duha

Kepala SDN 52 Lubuklinggau Mardalena, S.Pd-Foto:-Dokumen pribadi

KORANLINGGAUPOS.ID - Pembiasaan shalat duha di SDN 52 Lubuklinggau telah dilaksanakan dan menjadi program yang wajib diikuti oleh seluruh siswa.

Hal ini bertujuan agar siswa SDN 52 Lubuklinggau mempunyai kebiasaan melaksanakan ibadah sunah, salah satunya shalat duha. 

Membiasakan shalat duha merupakan salah satu langkah strategis membentuk karakter siswa SDN 52 Lubuklinggau. 

Dengan membiasakan shalat dhuha siswa SDN 52 Lubuklinggau mempunyai pendidikan karakter tanpa ada kewajiban apapun sehingga siswa dapat menerapkan kebiasaan shalat duha ini dengan penuh kesadaran diri.

BACA JUGA:Menyambut Hut RI Ke 79 Siswa SDN Kalibening Antusias Berlatih PBB

BACA JUGA:SDN 76 Lubuklinggau Siapkan Regu Gerak Jalan Sambut HUT RI ke-79

Amalan shalat dhuha merupakan upaya yang dilakukan SDN 52 Lubuklinggau untuk mengoptimalkan keluaran peserta didik yang berkarakter. 

Kepala SDN 52 Lubuklinggau Mardalena, S.Pd melalui guru kelas VI Cindy Novrianti, S.Pdmengungkapkan, pembiasaan shalat duha juga merupakan bagian dari pelaksanaan program P5 di sekolah.

"Tujuan utama kita di SDN 52 Lubuklinggau ini yaitu mengedepankan adab, serta sopan santun bagi setiap siswa agar terbentuk siswa sesuai dengan profil pelajar Pancasila," ujar Cindi kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 29 Juli 2024.

Dimana, pembiasaan shalat duha dapat menumbuhkan karakter baik pada diri siswa, sehingga mampu melahirkan pemimpin masa depan generasi muslim. 

BACA JUGA:SDN 20 Lubuklinggau Sukseskan PIN Polio Bersama Puskesmas Sidorejo

BACA JUGA:Cegah Penyakit, SDN 10 Lubuklinggau Ikut Sukseskan PIN Polio

Hal ini dibuktikan dengan penanaman karakter kepemimpinan yang dilakukan siswa, yaitu dengan berlatih menjadi pemimpin shalat duha.

Sementara itu, sekolah ini juga fokus meningkatkan keamanan dan kenyamanan siswa di sekolah, aktif dan gencar memberantas tindakan bullying ada di sekolah. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan