Siswa SDN 50 Lubuklinggau Diminta Jaga Kesehatan Jelang Lomba Gerak Jalan

Tampak siswa sedang diberikan arahan oleh pembina cara baris berbaris yang benar-Foto:-Hikmah/Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Dalam rangka HUT RI ke-79, siswa SDN 50 Lubuklinggau latihan peraturan baris berbaris (PBB) atau lomba gerak jalan, Rabu 31 Juli 2024.

Kegiatan lomba gerak jalan ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa mengikuti lomba gerak jalan meriahkan HUT RI yang dirayakan tiap 17 Agustus.

Kepala SDN 50 Lubuklinggau Asmawati, S.Pd.SD melalui pembina PBB Dina Yulia, S.Pd melakukan pembinaan terhadap siswa di SDN 50 Lubuklinggau untuk mengikuti lomba gerak jalan atau PBB.

Para siswa lomba gerak jalan terlihat antusias mengikuti pelatihan yang dilaksanakan di halaman sekolah yang terletak di Jl Jendral Sudirman Rt 01, Kelurahan Kali Serayu, Kecamatan Lubuklinggau Utara 2, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

BACA JUGA:SDN 5 Lubuklinggau Antusias Latihan Jelang Lomba Gerak Jalan

BACA JUGA:SDN 76 Lubuklinggau Siapkan Regu Gerak Jalan Sambut HUT RI ke-79

Siswa  yang merupakan peserta gerak jalan dilatih berbagai gerakan dasar PBB, seperti postur sempurna, hormat, dan berjalan. 

Dina mengatakan, pelatihan PBB ini merupakan bagian dari upaya menumbuhkan jiwa nasionalisme dan disiplin sejak dini.

“InsyaAllah kita mengirim dua regu putra dan putri yang merupakan siswa kelas V dan VI,” ucap Dina kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Rabu 31 Juli 2024.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme dan disiplin sejak dini.

BACA JUGA:SMPN 10 Lubuklinggau Serius Latihan PBB Jelang HUT RI ke-79

BACA JUGA:Menyambut Hut RI Ke 79 Siswa SDN Kalibening Antusias Berlatih PBB

Kemudian, kegiatan tersebut juga mengajarkan keterampilan berbaris, pelatihan ini juga bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan rasa hormat pada siswa. 

“Kita ajak siswa untuk melakukan latihan rutin kurang lebih 1 sampai 2 jam,” bebernya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan