Ingin Cantik dengan Menggunakan Timun? Ini dia Tipsnya

Tips Kecantikan dari Buah Timun--

LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Timun memang sering dikenal dengan khasiatnya untuk wajah cerah dan juga untuk wajah glowing. Hal ini dikarenakan timun memiliki vitamin C dan asam folat yang berfungsi sebagai obat dari anda yang mencari cara untuk mengusir kulit kusam. 

Timun juga mempunyai antioksidan yang banyak dan juga antiinflamasi sehingga sangat berguna bagi anda yang ingin kulit glowing secara alami. 

Hal ini terbukti dengan adanya penelitian berjudul “Cosmetic, Culinary and Therapeutic Uses of Cucumber (Cucumis sativus L.) yang mendapatkab bahwa timun ternyata mengandung asam glikolat, asam laktat, dan asam salisilat yang dapat membersihkan kulit dari sel kulit mati hingga untuk mencegah penuaan dini. 

BACA JUGA:Jengkol untuk Kecantikan, Para Wanita Perlu Manjakan Kulit dari Dalam

Mentimun juga memiliki melanin sehingga dapat memutihkan kulit anda, keren bukan? Ini sudah dibuktikan dalam sebuah riset di Afrika. 

Lantas, inilah beberapa racikan timun yang sangat berguna untuk kulit anda : 

Masker Timun Tanpa Campuran, masker timun tanpa campuran memiliki arti sebagai masker dari timun yang tak dicampur apapun atau tanpa bahan tambahan, baik itu buah maupun sayur. 

Cara membuat  masker timun tanpa bahan tambahan sangat mudah, pertama haluskan timun (sesuai selera anda) dan jangan lupa untuk menyaring pasta timun. Hal ini dilakukan untuk memisahkan bagian timun yang sudah encer dan masih padat.

Langkah selanjutnya adalah bersihkan wajah sebelum pakai masker timun. Dan timun siap digunakan. 

BACA JUGA:Jangan Lagi Buang Biji Rambutan, Kamu Wajib Tahu Rahasia Kecantikan dai Buah Rambutan

Jika anda memiliki jenis kulit kering, sebaiknya anda menambahkan lidah buaya dalam masker timun tersebut untuk hasil yang lebih baik. 

Air Timun pengganti facial foam, baru tahukah anda bahwa tak hanya dapat dijadikan masker, timun juga dapat digunakan sebagai pengganti facial foam atau cuci muka. 

Cara membuatnya sangat mudah, yakni rendam mentimun yang ingin digunakan dengan air selama semalam dan saat pagi sesudah tidur, cuci muka menggunakan sabun pembersih wajah terlebih dahulu.

Manfaat mencuci wajah dengan air timun agar kulit terasa lembab dan juga segar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan