Ganjar Pranowo Dinilai Punya Track Record yang Jelas
Ganjar Pranowo disebut pemimpin yang energetik, di mana Mohammad Nuruzzaman mengatakan bahwa mantan Gubernur Jawa Tengah ini mempunyai track record yang jelas.-Foto : dokumen disway-
JAKARTA, KORANLINGGAUPOS.ID – Ketua Bidang Kajian Strategis PP. GP. Ansor, Mohammad Nuruzzaman mengatakan bahwa Ganjar Pranowo track record yang jelas.
ia menyebut mantan Gubernur Jawa Tengah ini pemimpin yang energetik.
Dilansir dari Disway.id, menurut Ansor Mohammad bahwa Ganjar juga dipandang sebagai sosok yang paling tepat untuk memimpin Indonesia ke depan.
Mohammad Nuruzzaman menjelaskan bahwa capres nomor urut 3 ini memiliki berbagai prestasi positif dan pengalaman kepemimpinan Ganjar di Jawa Tengah.
BACA JUGA:Fauzi Amroh Pastikan Jadwal Anies di Kota Lubuklinggau Fix
“Pengelaman ini merupakan modal kuat untuk menjawab berbagai tantangan bangsa kedepannya,” terang Caleg DPR RI dapil 3 Jawa Barat ini.
Menurutnya saat ini Indonesia membutuhkan pemimpin yang taktis, energik, dan bertindak nyata.
Dalam konteks ini, Ganjar dianggap sebagai sosok yang tepat dengan track record yang jelas.
Selain itu juga dibutuhkannya pemimpin bersih dan serius, seperti yang dimiliki oleh Ganjar-Mahfud, terutama menghadapi target Indonesia Emas pada tahun 2045.
BACA JUGA:Dosen Universitas Bina Insan Lakukan Pengabdian Kepada Masyarakat Pegiat UMKM di Jambi
Nuruzzaman yang juga Ketua Pimpinan Pusat GP Ansor menambahkan bahwa kelebihan Ganjar bukan hanya pada energinya, tetapi juga kelengkapan dan kekayaan pengalaman.
Pengalaman Ganjar dalam kepemimpinan daerah dan lembaga legislatif selama dua periode dianggap penting untuk memahami kondisi masyarakat secara langsung.
Apalagi, Ganjar didukung oleh Mahfud MD, yang dikenal dengan kepribadian tegas dan adil serta memiliki pengalaman yang mumpuni di bidang hukum.
Ganjar diharapkan dapat menjadi pemimpin responsif yang mampu bergerak cepat di era perkembangan teknologi digital yang pesat.