Ayam Bakar Madu di Lubuklinggau Cuma Rp 10 Ribu, Hafal Surah Yaasin Gratis

Owner Ayam Geprek Bang Jab foto bersama adiknya Delvi.-FOTO : HIKMAH / -LINGGAU POS

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Hadir kembali Ayam Geprek Bang Jab di Kota Lubuklinggau. Yang istimewa, ada menu baru Ayam Bakar Madu yang harganya ramah di kantong cuma Rp 10 ribu. 

Kamu yang ingin mencicipi Ayam Bakar Madu lezat dan mantap khas Ayam Geprek Bang Jab bisa datang langsung ke kedainya, Jl Yos Sudarso, Kelurahan Majapahit, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1 (dekat Dinas Kesehatan Lubuklinggau) mulai pukul 09.00 sampai 20.00 WIB.

Bang Jab – Owner Ayam Geprek Bang Jab

“Jika pelanggan makan di Ayam Geprek Bang Jab jangan takut untuk menambah nasi, karena telah disediakan free nasi, free sambal, free es teh sepuasnya.”

Kabar baik bagi kalian yang hafal Alquran Surah Yaasin, bisa makan gratis dan sepuasnya di Kedai Ayam Geprek Bang Jab. 

Bang Jab mengatakan, jika pelanggan makan di Ayam Geprek Bang Jab jangan takut untuk menambah nasi, karena telah disediakan free nasi, free sambal, free es teh sepuasnya.

BACA JUGA:Lurah Karya Bakti Fokus Turunkan Stunting

Menggiurkan lagi, Ayam Geprek Bang Jab juga menyediakan free makanan yang ada di sana untuk pelanggan setiap pembelian sebanyak 20 kotak nasi.

Untuk diketahui, nama-nama pengelola Ayam Geprek Bang Jab antara lain, Owner Jab, Delvi , Icha , dan 2 orang karyawan yaitu, Edo dan Dian.

Icha menambahkan, awal mula usaha Ayam Geprek Bang Jab tidak semulus yang ia bayangkan saat ingin membangun usahanya.

Sekedar informasi, Geprek Bang Jab didirikan pada tahun 2017, awalnya semuanya berjalan baik, sehingga pada tahun 2021 warung Ayam Geprek Bang Jab sempat vakum selama satu tahun.

BACA JUGA:Milad ke 18 Bank Sumsel Babel Syariah Lubuklinggau Berinovatif, Kolaboratif dan Berkelanjutan

Icha menambahkan, kedai Ayam Geprek akan mulai dibuka kembali pada tahun 2023 namun belum diluncurkan karena masih menyiapkan tempat untuk menu terbarunya.

Hal ini disebabkan karena jatuh bangun yang mengharuskannya mengistirahatkan karyawannya terlebih dahulu sambil membuat rencana agar usaha gepreknya bisa bangkit kembali.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan