Istana Sambal Surganya Pecinta Pedas di Lubuklinggau, Cubolah Dijamin Ketagihan!

Salah satu jenis sambal favorit pelanggan Istana Sambal Lubuklinggau -Foto : Muslimin-Linggau Pos

Kota Lubuklinggau merupakan kota terbesar kedua di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) setelah Palembang. Perekonomian tumbuh pesat di kota berjuluk ‘Sebiduk Semare’ ini. Khususnya usaha bidang kuliner. Salah satu tempat makan yang recommend di kota ini adalah ‘Istana Sambal’.

Laporan Muslimin, Lubuklinggau

KORANLINGGAUPOS.ID - Istana Sambal merupakan pusat kuliner yang lokasinya strategis di Jl Yos Sudarso, Kelurahan Watervang, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1. Pecinta pedas wajib cobain menu-menu enak di sini.

Sebab harga yang dibanderol untuk menyantap setiap hidangan yang lezat ngga akan menguras isi dompet kalian.

BACA JUGA:Sejarah dan Cara Buat Burgo Khas Palembang

Di Istana Sambal, berbagai menu olahan sambal bisa kamu temui. Soal rasa, jempolan pokoknya!

Gian, SPV Istana Sambal saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID, Sabtu 20 Januari 2024, menjelaskan Istana Sambal merupakan tempat makan, yang memiliki konsep berbeda dengan yang lainnya. Terutama dari sisi menu yang ditawarkan, berbeda.

Resto yang berdiri sejak 3 tahun lalu ini, menyediakan ragam menu autentik. Selain nasi putih, ada nasi uduk, nasi liwet, dan sego obong. Menariknya, ada ragam sambal, sayur, lauk, dan minuman. 

Kata Gian, sambalnya saja ada 14 macam. Diantaranya, sambal terasi segar mentah, sambal terasi matang, sambal tahu, sambal tempe, sambal mangga, sambal cengek, sambal bawang, sambal rawit kecap, sambal teri ijo, sambal teri pete, sambal kentang pete, sambal nanas, sambal daun jeruk, dan sambal matah.

BACA JUGA:Cara Buat Kopi Durian Anti Gagal, Kuncinya di Sini

Sedangkan untuk menu sayurnya ada 7 macam seperti sayur asem, tumis kangkung, tumis toge, tumis terong, tumis genjer, gado-gado, dan ketoprak.

Sementara menu lauknya mulai dari ayam bakar, ayam kalasan (goreng bakar), ayam kremes, ayam rica-rica, ayam geprek, ayam sangar, juga bandeng presto.

Selain itu ada banyak olahan ikan seperti, olahan ikan nila, ikan gurami terbang, ikan gurame bakar, ikan lele, ikan lele tepung, sedangkan untuk olahan dagingnya kita ada oseng daging, pindang tulang, sate maranggi sapi, iga sapi, dan sop iga sapi.

Di Istana Sambal juga ada menu seperti, empal goreng, empal balado, cumi tepung, udang tepung, tumis udang pete, jamur crispy, terong crispy, telur mata sapi, telur dadar biasa, telur dadar gobal gabul, tahu kipas, tahu bacem, tempe bacem tempe tepung dan perkedel.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan