Pj Bupati Muba Apriyadi Pastikan Ikut Bertarung di Pilkada Muba

Pj Bupati Muba Apriadi Mahmud-Foto : sumeks.disway.id-

SUMSEL, KORANLINGGAUPOS.ID - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 sudah didepan mata.

Beberapa bakal calon bahkan sudah mulai memberanikan diri, menunjukan keinginan dan komitmen mereka untuk ikut bertarung di Pilkada mendatang.

Jika di Pilgub Sumsel ada pasangan Mawardi dan Harnojoyo yang sudah mendeklarasikan diri bakal maju di Pilgub Sumsel mendatang. Di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) ada Pj Bupati Muba H Apriyadi Mahmud yang mengaku siap maju di Pilkada Muba mendatang.

Dikutip dari sumeks.disway.id, Apriyadi Mahmud memastikan dirinya bakal maju sebagai Calon Bupati (Cabup) Musi Banyuasin (Muba). Ia tampaknya akan serius memantabkan hatinya untuk mengabdi kepada masyarakat Muba.

BACA JUGA:Siap-siap, 22 April MK Umumkan Putusan Perkara Sengketa Pilpres

Hal itu dipertegas oleh Apriyadi usai dirinya memastikan bakal maju pada Pilkada Muba 2024. Bahkan, Apriyadi menyatakan soal kesiapan bersaing dengan kandidat Cabup lainnya pada kontestasi Pilkada Muba 2024. 

Namun, Apriyadi mengaku dirinya akan tetap mengikuti arus dan menyerahkan semua keputusan kepada partai politik.

"Mengalir saja, pasti maju," tegas Apriyadi. 

Apriyadi mengatakan bahwa dirinya telah mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari partai politik dan masyarakat. 

Bahkan lebih dari itu, Apriyadi optimis jika dirinya akan mampu memenangkan Pilkada Muba 2024 mendatang. 

Apriyadi mengatakan bahwa dirinya telah mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari partai politik dan masyarakat. 

BACA JUGA:Waduh, THN AMIN Minta Pemungutan Suara Diulang

Bahkan lebih dari itu, Apriyadi optimis jika dirinya akan mampu memenangkan Pilkada Muba 2024 mendatang. 

Hanya saja, Apriyadi menuturkan saat ini dirinya tetap ingin fokus menyelesaikan tugas sebagai Pj Bupati Muba.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan