KORANLINGGAUPOS.ID - Anak adalah anugerah dan ujian yang luar biasa bagi orang tua.
Anak merupakan anugerah karena merupakan sumber kebahagiaan dan kasih sayang dalam keluarga.
Namun anak juga merupakan ujian karena menuntut tanggung jawab orang tua mengenai pendidikan dan pengasuhannya hingga mencapai usia dewasa.
Dalam kitab Tarbiyatul Aulad fil Islam disebutkan bahwa salah satu tanggung jawab orang tua yang paling mendasar dalam pendidikan anak adalah amanah mengenai pendidikan keimanan.
Beberapa hal yang berkaitan dengan pendidikan keimanan adalah mengajarkan kalimat tauhid, permasalahan halal dan haram, cinta kepada nabi dan keluarganya, dan membaca Alquran.
Hal ini sebagaimana terdapat dalam hadis Nabi SAW diriwayatkan oleh Ali bin Abi Thalib.
“Didiklah anak-anakmu dalam tiga hal; Cintailah Nabimu, sayangi keluargamu, dan bacalah Al-Quran, karena orang yang mengamalkan Alquran kelak akan mendapat lindungan dari Allah SWT. pada hari yang tidak ada naungan kecuali dari-Nya bersama para nabi dan orang-orang suci.” (H.R. Ath-Thabrani).
BACA JUGA:Sering Membentak Anak Dampaknya Bahaya Banget, Begini Solusinya Menurut Dr Aisah Dahlan
Hal ini juga diungkapkan salah satu orang tua dari santri RT Sahabat Quran (Saqu) Lubuklinggau bahwa anak mempunyai keistimewaan, prestasi dan kelebihan tertentu. Dimana setiap orang tua tentu mendambakan anak yang shaleh atau bertakwa.
Salah satu keistimewaan seorang anak yang diharapkan sebagian besar orang tua adalah kemampuan menghafal Alquran.
Sebab, anak penghafal Alquran dijanjikan Allah SWT kedudukannya yang mulia di dunia dan di akhirat serta dibolehkan memberi syafaat bagi orang tuanya di akhirat.
BACA JUGA:Tips Psikolog, 5 Cara Menghadapi Anak Tantrum yang Membuat Parents Kewalahan
Wajar jika banyak orang tua yang menginginkan anaknya menjadi penghafal Alquran, bahkan sejak usia dini.
Katanya, proses mendidik anak menjadi penghafal Alquran, khususnya sejak dini, tentu bukan hal yang mudah. Maka dari itu, sebagai tanggung jawab ia menitipkan anaknya untuk belajar mengaji di rumah tahfizh.