Serunya Weekend ke Bird Park, Wisata Edukasi di Sumatera Selatan

Sabtu 22 Jun 2024 - 11:00 WIB
Reporter : HIKMAH PUTRI
Editor : HIKMAH PUTRI

KORANLINGGAUPOS.ID -  Long weekend merupakan momen berkumpul bersama keluarga dan membahagiakan anak-anak, berwisata dan mengunjungi tempat-tempat rekreasi di Palembang.

Salah satu tempat wisata yang ada di Palembang yakni Bird Park dapat menjadi pilihan berwisata saat liburan dengan mengajak anak berkunjung melihat berbagai satwa dan burung serta dapat menambah wawasan anak mengenai dunia satwa.

Palembang Bird Park atau Taman Burung terletak di pusat kota tepatnya di Jalan Gubernur H.A Bastari, Jakabaring, kawasan Opi Mall, sebelah Waterfun, Sungai Kedukan, Rambutan, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel). 

Taman Burung Palembang yang berisi kekayaan satwa menjadi tempat andalan untuk quality time bersama si kecil. 

BACA JUGA:Berbagai Jenis Burung Bisa Dijumpai di Toko Burung Rudi

Meski namanya wisata taman burung, namun ada juga beberapa jenis satwa lain yang menarik untuk disimak secara langsung.

Beberapa satwa yang ada dalam wisata ini antara lain gajah, kanguru, rusa, berbagai jenis ikan, reptil dan masih banyak lagi. 

Tak hanya mengamati satwa yang ada di lokasi, pengunjung juga diberikan kesempatan untuk berfoto dan memberikan makanan langsung kepada beberapa satwa tersebut.

Dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari katanews.id, Zazkia selaku Marketing dan Manager Palembang Bird Park mengatakan, Palembang Bird Park merupakan taman burung pertama yang ada di Kota Palembang.

BACA JUGA:7 Burung Peliharaan Yang di Percaya Bisa Membawa Keberuntungan Bagi Sang Pemilik

Taman Burung Palembang memiliki luas lebih dari 1.000 meter persegi. Taman Burung ini memiliki koleksi lebih dari 1.000 burung. 

Pengunjung yang ingin menikmati wisata di Taman Burung Palembang akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 50.000 per orang.

Dengan harga tiket tersebut, pengunjung mendapatkan akses ke beberapa tempat yaitu tempat pemberian makan iguana, parkit, jalak, penyu, dan masih banyak lagi.

Ia juga mengatakan, jenis burung yang terdapat di Taman Burung Palembang antara lain burung emu, burung hantu, parkit, burung unta, jalak, kakatua, kenari, elang dan lain sebagainya.

BACA JUGA:Ternak Burung Murai Batu Dapat Membangkitkan Ekonomi Keluarga

Kategori :