Yukk Ketahui Peran Penting Orang Tua Dalam Pendidikan Kesetaraan

Rabu 26 Jun 2024 - 13:37 WIB
Reporter : HIKMAH PUTRI
Editor : HIKMAH PUTRI

BACA JUGA:Pendaftaran PPDB SDN 37 Lubuklinggau, Berlangsung Selama Tiga Hari

Peran orang tua sebagai pembentuk sifat dan sikap kesetaraan pada anak menjadi penting karena orang tua merupakan sumber teladan dan informasi tentang bagaimana seharusnya anak bersikap dan berperilaku, dalam hal ini mengenai sikap kesetaraan dalam pergaulan.

Setidaknya ada empat modal kepribadian yang perlu dimiliki seseorang agar bisa setara dengan orang lain, yakni percaya diri, rendah hati, menghargai, bersikap positif dan menghargai orang lain, serta berpikiran terbuka. Ciri-ciri tersebut memerlukan proses pembentukannya sejak dini.

Rasa kesetaraan ini akan mendorong rasa nyaman dalam menjalin hubungan dan menghindarkan diri dari sikap percaya diri dan sombong terhadap orang lain. 

BACA JUGA:4 Kiat yang Bisa Moms Terapkan Dalam Memantau Tumbuh Kembang Si Kecil

Dengan demikian, dapat tercipta suasana pergaulan yang nyaman bahkan dapat saling menguatkan, baik dalam lingkungan keluarga maupun dalam lingkungan pergaulan, misalnya dalam lingkungan pendidikan, dunia kerja, dan pergaulan masyarakat.(*)

Kategori :