KORANLINGGAUPOS.ID - Sekolah predikat A, SDN 47 Lubuklinggau yang beralamat di Jl Fatmawati Soekarno, Kelurahan Taba Lestari, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) aktif dalam melaksanakan kegiatan keagamaan.
Melaksanakan kegiatan keagamaan ini bertujuan untuk mempererat ketakwaan dan mempererat tali silaturahmi antar warga sekolah.
Dimana pada kegiatan ini melibatkan seluruh siswa, guru dan tenaga administrasi sekolah, dengan mengadakan salat duha berjamaah.
BACA JUGA:Murid Baru Berani Tampil di MPLS SDN 33 Lubuklinggau
Selain itu, SDN 47 Lubuklinggau mengadakan pembinaan kegiatan keagamaan seperti, rohis, tahfidz surat pendek, tahsin quran, muhadharah, dan nasyid bagi siswanya.
Hal tersebut diungkapkan Yuyus Abdul Khoir, S.Pd.I selaku pembina ekstrakurikuler (ekskul) rohis saat ditanya KORANLINGGAUPOS.ID, Kamis 11 Juli 2024.
"Kegiatan keagamaan tahfidz surat pendek, tahsin quran, muhadhoroh atau ceramah, nasyid kita lakukan latihan setiap hari Rabu siang," ujar Yuyus.
BACA JUGA:SDN 21 Lubuklinggau Salurkan Keterampilan Siswa Lewat Ekskul
Yuyus mengatakan, tujuan sekolah mengadakan ekskul keagamaan yaitu untuk mengembangkan potensi anak dibidang agama, mengembangkan kepercayaan diri mereka untuk tampil di depan umum seperti ceramah.
"Setiap dua minggu sekali kita ada kegiatan rohis. Ini kita tampilkan dalam pentas," ucapnya.
Siswa beragama Islam dibimbing untuk melaksanakan salat duha berjamaah yang dipimpin oleh guru.
BACA JUGA:SDN 48 Lubuklinggau Fokus Jalankan Visi Sekolah
Mereka berdiri berjajar dengan khidmat, mengiringi imam dalam setiap gerakan salat. Melalui shalat duha ini diharapkan para pelajar muslim dapat mempererat tali silaturahmi dengan Allah SWT dan meningkatkan ketakwaannya setiap hari.
Kemudian juga diadakan tausiah yang berisi pesan-pesan kebaikan, renungan dan nasehat yang dapat memotivasi siswa untuk terus meningkatkan ibadah dan akhlaknya.
Kegiatan tersebut tidak hanya menginspirasi siswa, tetapi juga para guru dan staf administrasi sekolah yang hadir. Dimana semua pihak tentu merasa terinspirasi dan semakin percaya diri dalam memperkuat ketakwaan dalam kehidupan sehari-hari.