LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Korban tenggelam di Bendungan Watervang pada Minggu 28 Juli 2024, yang merupakan siswa SMKN 4 Lubuklinggau Rohit Astrat (15) telah berhasil ditemukan.
Penemuan jasad korban pada pukul 09.55 WIB dibendungan Watervang, Rohit ditemukan pertama kali oleh warga dan langsung dievakuasi Tim SAR gabungan.
Jasad yang ditemukan di Bendungan Watervang ditemukan pertama oleh Ansyori yang merupakan warga RT.4 Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuklinggau Utara II.
Ditemukan jasad siswi SMKN 4 Lubuklinggau ini dalam posisi telungkup, dan jasad masih berada di Bendungan Watervang.
BACA JUGA:Polisi Jelaskan Proses Pencarian Siswa SMKN 4 Lubuklinggau yang Tenggelam di Bendungan Watervang
BACA JUGA:Anak Mencari Keberadaan Ibunya, Ditemukan Sudah Tenggelam di Sungai Megang Sakti Musi Rawas
Terpisah Kapolres Lubuklinggau AKBP Bobby Kusumawardhana melalui Kabag Ops Kompol M Yunus didampingi Kepala Bansarnar mengatakan membenarkan korban sudah ditemukan.
“Sudah berhasil ditemukan belum sampai 24 jam Jasad sudah ditemukan,” jelasnya.
Sebelumnya, Ahad 28 Juli 2024 pukul 15.00 WIB, seorang pelajar SMKN 4 Lubuklinggau dikabarkan hanyut di Objek Wisata Bendungan Watervang, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Hingga pukul 18.49 WIB, siswa SMKN 4 Lubuklinggau yang bernama Rohit Astrat (15) itu belum juga ditemukan.
BACA JUGA:Korban Tenggelam Ditemukan, ini Penjelasan BPBD
BACA JUGA:Liburan ke Pantai Panjang Bengkulu, Warga Lampung Tenggelam di Pantai Pasir Putih Tinggal Nama
Kapolsek Lubuklinggau Timur IPTU Rodiman saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Ahad petang menjelaskan karena hari sudah malam,kondisi penerangan terbatas.
Maka pencarian terhadap korban pun Rohit Astrat dihentikan.
"Dihentikan dulu (pencarian terhadap korban, red) karena malam.