Lantas, apa saja benefit yang didapat mahasiswa yang lolos Program Kampus Mengajar ?
Mereka, menjadi agen perubahan pendidikan Indonesia. Dengan mengikuti Program Kampus Mengajar, dapat mengasah keterampilan hard skills dan soft skills.
Selain itu, mahasiswa mendapatkan rekognisi hingga 20 SKS. Bahkan, mahasiswa mendapatkan bantuan biaya hidup dan bantuan biaya kuliah.
Nilai plus yang didapat mahasiswa dengan ikut Program Kampus Mengajar, mereka mendapatkan pengalaman berharga dalam mengajar, meningkatkan keterampilan komunikasi, dan memperdalam pemahaman materi.
Selain itu, mahasiswa juga dapat membangun jaringan dengan dosen, mahasiswa dari Universitas yang berbeda dan guru, serta mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang dunia pendidikan.(lik)