Deklarasi Syarif Hidayat – Gusti Rohmani Dihadiri Ribuan Warga Muratara, Janji Umrohkan 1.000 Orang

Kamis 29 Aug 2024 - 21:58 WIB
Reporter : MUKMIN
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Pasangan Bakal Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Muratara, Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani, menggelar Tabligh Akbar sekaligus deklarasi untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Dengan mengusung slogan "Mulia Amanah Sejahtera  (MAS)", pasangan Syarif  dan Gusti siap berkompetisi dalam kontestasi politik pada 27 November 2024.

Deklarasi yang berlangsung di lapangan Desa Maur Baru Kecamatan Rupit Kabupaten Muratara, dan dihadiri oleh ribuan simpatisan dan relawan.

Relawan pendukung pasangan bakal Paslon yang sempat hadir antara lain,  Relawan Kompak Bersama MAS (KPM),  Relawan Emak-emak, Relawan Duta SG, Relawan Gerakan Milenial MAS (Germas), Relawan Barisan Muda Demokrat, Relawan Milenial Sakti, Relawan Nibung Bersatu, Relawan Karang Jaya Bersatu, Relawan Sahabat Barori, Relawan Rawas Ulu Bangkit, Relawan Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Relawan Syarif  Gusti Menang Nian (SGMN), Relawan Barisan Santri Syarif  – Gusti (BS2G), Relawan Syarif  Gusti Milenial (SGM),  dari tujuh kecamatan yang ada di Kabupaten Muratara. 

BACA JUGA:Deklarasi Syarif-Gusti Gelar Tabligh Akbar

BACA JUGA:Terima Blangko B1KWK, Syarif Hidayat – Gusti Rohmani Siap Daftar ke KPU Muratara

Pasangan Syarif  - Gusti (SG) diusung oleh dua partai politik, yakni Partai Demokrasi Perjuangan (Demokrat) dan Partai Golongan Karya (Golkar).

Dalam laporan ketua panitia pelaksana acara Tabligh Akbar dan Deklarasi Syarif  - Gusti Muhammad Ruslan mengucapkan ribuan terima kasih kepada simpatisan dan relawan yang telah hadir dalam deklarasi pada hari ini.

"Terima Kasih kepada para tokoh yang berkesempatan hadir, dan mendukung pasangan Syarif -Gusti sehingga dapat berjuang bersama dalam memenangkan pasangan Syarif  Gusti pada pilkada 2024", ungkapnya.

Ia juga mengatakan bahwasanya yang hadir dalam acara deklarasi ini sekitar 2000 orang.


Ketua Tim Pemenangan H Syarif Hidayat dan Hj Gusti Rohmani saat berorasi di depan ribuan simpatisan yang hadir di acara deklarasi, Kamis 29 April 2024.-Foto : Mukmin-Linggau Pos

BACA JUGA:Pernah Bangun 38 Jembatan Permanen, ini Latar Belakang Syarif Hidayat Nyalon Pilkada Muratara

BACA JUGA:Ini Latar Belakang Syarif Hidayat – Gusti Rohmani Berpasangan di Pilkada Muratara 2024

Ia juga menambahkan bahwasanya tujuan dari deklarasi ini adalah memberitahukan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Muratara bahwa bakal paslon Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti resmi untuk mengikuti Pilkada 2024. 

“Kami berharap militansinya kita semua yang hadir disini untuk berjuang bersama sama mudah mudahan dengan deklarasi ini akan bertambah semangat kita untuk memenangkan pasangan calon Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani”,ungkapnya.

Kategori :