Doa Bersama untuk Ananda Muhammad Ahsan Alfarizi, Begini Pesan Penting dari Ustadz Shofwan

Selasa 17 Sep 2024 - 21:52 WIB
Reporter : SULIS
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID - Innalillahi wainnaillaihi rajiuun. Duka mendalam dari kami, atas wafatnya ananda Muhammad Ahsan Alfarizi.

Balita yang dikenal ceria ini adalah putra bungsu Karyawan Harian Pagi Linggau Pos dan KORANLINGGAUPOS.ID Muslimin.

Rizi (panggilan akrab Muhammad Ahsan Alfarizi) dinyatakan wafat setelah tenggelam di Sungai Musi saat mandi bersama nenek dan sang ibu pada Sabtu  petang 14 September 2024. 

Jenazah ananda Rizi ditemukan di Desa Ngulak, Kabupaten Musi Banyuasin Senin malam 16 September 2024 dan telah dimakamkan malam harinya di TPU Desa Prabumulin 1, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas.


Membaca Surah Yasiin bersama di Lantai 3 Meeting Room Graha Pena Linggau, Selasa pagi 17 September 2024. --

BACA JUGA:Bentuk Kepedulian Bupati Mura Hj Ratna Machmud, Datangi Warganya yang Mendapat Musibah

BACA JUGA:Musibah Kembali Berulang, ini Pesan Penting dari Ulama Lubuklinggau Ustadz Raji

Atas kejadian tersebut, keluarga besar Linggau Pos Media Group menggelar doa bersama mendoakan ananda Rizi di Lantai 3 Meeting Room Graha Pena Linggau, Selasa pagi 17 September 2024. 

“Semoga ananda husnul khotimah, dan keluarga besar yang ditinggalkan senantiasa sabar dan tabah,” tutur CEO Linggau Pos Media Group Solihin.

Sebelum doa bersama, Solihin sempat menceritakan bagaimana cerianya Rizi saat bersama kakak, ayah dan ibunya Sabtu pagi dari Kota Lubuk Linggau menempuh perjalanan lebih kurang 2 jam dengan bermotor menuju ke Desa Prabumulih 1 tanah kelahiran sang ibu.

“Muslimin menceritakan pada saya saat saya ke rumah duka kemarin, bahwa Rizi ini anaknya memang ceria. Bahkan sepanjang jalan dari Lubuk Linggau ke Prabumulih 1 dia nggak mau duduk. Maunya berdiri diatas motor. Ceria sekali. Sampai sana, Rizi mengajak ayahnya lihat kambing. Saya lihat langsung betapa bahagianya Rizi mengejar kambing, dan momen itu divideokan Muslimin,” tutur Solihin.

BACA JUGA:Doa Terbaik agar Ikhlas Dalam Menerima Takdir yang Ditetapkan Allah SWT

BACA JUGA:Jangan Lupa Diamalkan, Ini Doa Agar Dimudahkan Segala Urusan Dunia dan AKhirat

Setelah itu, sekitar pukul 16.30 WIB, Rizi dan nenek juga ibunya mandi ke sungai.

Rizi sangat ingin mandi ke sungai langsung. Sang ibu sempat melarang. Tapi dalam kejadian yang sangat singkat Rizi ‘pergi’.

Kategori :