5 Perwira Tinggi Polri Naik Pangkat Bintang 3 Jadi Komjen September 2024, Ini Nama-namanya

Rabu 25 Sep 2024 - 08:47 WIB
Reporter : MUHAMMAD HIDAYAT
Editor : MUHAMMAD HIDAYAT

Selain itu, Albertus juga pernah menduduki beberapa posisi strategis lainnya, seperti Dirtipid Siber Bareskrim Polri (2018), Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri (2020), dan Kapolda Jambi (2020).

Kini, dengan tugas baru di BSSN, Albertus Rachmad Wibowo diharapkan dapat memperkuat keamanan siber di Indonesia.

5. Komjen Pol Eddy Hartono

Terakhir, Komjen Pol Eddy Hartono juga naik pangkat menjadi jenderal bintang tiga.

BACA JUGA:4 Perwira Menengah Polri Jadi Wakapolda Usai Dimutasi Kapolri September 2024, Ini Daftar Namanya

BACA JUGA:8 Perwira Menengah Diangkat Kapolri Sebagai Direktur Reserse Siber di Delapan Polda, Ini Nama-Namanya

Ia kini menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), menggantikan Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel.

Eddy resmi ditunjuk sebagai Kepala BNPT pada 11 September 2024.

Eddy Hartono adalah lulusan Akpol angkatan 1990 dan bukan nama baru di BNPT.

Sebelumnya, ia telah bertugas di BNPT dalam berbagai jabatan, seperti Direktur Pembinaan Kemampuan Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT (2018),

BACA JUGA:5 Perwira Tinggi TNI AD yang Digeser Panglima TNI September 2024, Ini Nama-Namanya

BACA JUGA:17 Perwira Menengah Polri Dimutasi Kapolri Jadi Kapolres, Berikut Daftar Namanya

Direktur Penegakan Hukum Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT (2018), dan Plt Direktur Penindakan Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT (2021).

Selain itu, Eddy juga berpengalaman dalam bidang kontraterorisme di Densus 88 Antiteror Polri, di mana ia pernah menjabat sebagai Wakil Kepala Densus 88 (2014) dan Kepala Densus 88 (2015).

Kenaikan pangkat perwira tinggi Polri menjadi Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) adalah bagian dari dinamika organisasi Polri yang terus berkembang.

Pada September 2024, lima perwira tinggi telah memperoleh promosi pangkat ini setelah mendapatkan penugasan baru di lingkungan Polri maupun instansi terkait.

Kategori :