Dinas Pendidikan Musi Rawas Sukses Gelar Pembukaan Bimtek PKG SMP Tahun 2024

Senin 11 Nov 2024 - 21:58 WIB
Reporter : YEZI FADLY
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID-Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas melalui Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) sukses melaksanakan pembukaan kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kompetensi Guru Jenjang SMP Negeri dan Swasta Tahun 2024.

Pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Guru (PKG) dilaksanakan Senin 11 November 2024 pukul 08.00 WIB di Hotel Sempurna, yang beralamat di Jalan Yos Sudarso No 298 Kelurahan Watervang, Kecamatan Lubuk Linggau Timur I, Kota Lubuk Linggau.

Bimtek PKG dijadwalkan akan dilaksanakan sampai dengan Kamis 14 November 2024.

Hadir pada kegiatan ini Pjs Bupati Musi Rawas yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Musi Rawas (Mura), H Ali Sadikin, Plt Kepala Dinas Pendidikan Musi Rawas Dien Candra, SH, MH, Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Marzani, S.Sos, MM yang diwakili oleh Kasi PTK SMP Fitri Agustina, SE, Narasumber dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Dian Perdana Putra, M.Pd, Koordinator Pengawas, Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Musi Rawas, Pengawas SMP, dan peserta Bimtek yang terdiri dari guru SMP Negeri dan Swasta di Kabupaten Musi Rawas.

BACA JUGA:Sekda Musi Rawas Buka Bimtek PKG Jenjang SMP Negeri dan Swasta

BACA JUGA:PPK dan PPS di Musi Rawas Ikuti Bimtek Pemungutan, Penghitungan dan Rekapitulasi Perolehan Suara

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Dien Chandra dalam laporannya mengatakan, kegiatan Bimtek Peningkatan Kompetensi Guru akan dilaksanakan selama 4 hari, mulai dari Senin 11 November 2024 sampai dengan Kamis 14 November 2024 di Hotel Sempurna Kota Lubuk Linggau.

Kegiatan ini diikuti oleh 100 orang guru yang berasal dari SMP Negeri dan swasta di Kabupaten Musi Rawas.

Ia mejelaskan bahwa Bimtek dilaksanakan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada peserta betapa pentingnya peran seorang pendidik dalam membentuk masa depan suatu bangsa.

Selain itu seorang pendidik bukan hanya penyampai informasi, tetapi juga memiliki peran strategis dalam membentuk karakter, etika dan kemampuan siswa.

BACA JUGA:Jelang Pilkada Serentak 2024, PPK dan PPS Ikuti Bimtek Penggunaan Aplikasi SIREKAP yang Diadakan KPU Muratara

BACA JUGA:KPU Musi Rawas Adakan Bimtek Aplikasi Sirekap, PPS dan PPK Diminta Serius Memahami

"Oleh karena itu pentingnya kegiatan Bimtek ini dilaksanakan guna bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru jenjang SMP negeri dan swasta di Kabupaten Musi Rawas," ucapnya.

Ia berharap para peserta dapat mengikuti perkembangan teknologi yang ada saat ini, seperti Penilaian Kinerja Guru, Kepala Sekolah dan Komunitas Belajar  yang ada dalam Platform Merdeka Mengajar.

Kategori :