Menutup Akhir Semester dengan Menyenangkan, PAUD As Syidiqyah Lubuk Linggau Adakan Outing Class

Kamis 19 Dec 2024 - 18:59 WIB
Reporter : YULMI PRANSISKA
Editor : SULIS

Acara outing class dimulai dengan perjalanan yang menyenangkan menggunakan kendaraan pribadi roda dua, kegiatan outing class ini mulai pukul 09.00 hingga pukul 11.00 WIB. 

Setibanya di lokasi, anak-anak disambut dengan senyuman hangat dari pemandu wisata dan staf kolam renang yang siap memandu mereka sepanjang hari. 

BACA JUGA:Pastikan Anti Bullying, Sekolah Penggerak PAUD As Syidiqyah Lubuklinggau Gelar Parenting Orang Tua

BACA JUGA:Sekolah Penggerak PAUD As Syidiqyah Lubuklinggau Isi MPLS dengan Kegiatan Edukatif

Kolam Renang Tirta Silampari   menawarkan berbagai kolam dengan kedalaman yang berbeda, cocok untuk anak-anak dari berbagai usia. 

"Anak-anak dapat berenang dan bermain air dengan aman di bawah pengawasan guru dan orang tua murid," sambungnya. 

Aktivitas ini tidak hanya menyenangkan tetapi juga bermanfaat untuk perkembangan fisik dan motorik mereka.

Selain bermain, anak-anak juga mendapatkan pelajaran tentang berenang, selain itu antusias para ana anak ini luar biasa, mereka sangat senang 

BACA JUGA:TP 2024, Paud As-Syidiqyah Lubuklinggau Latih Motorik Anak

BACA JUGA:Seru ! Kepala PAUD As Syidiqyah Ajak Anak Didik Panen Jahe

Outing class memberikan banyak manfaat bagi perkembangan anak-anak PAUD As Syidiqyah. 

" Dengan menjelajah  dan mengikuti aktivitas di luar kelas, anak-anak  tertarik untuk belajar hal-hal baru serta hubungan antara siswa, guru, dan orang tua menjadi lebih dekat melalui kegiatan bersama.

Outing class yang diadakan oleh PAUD As Syidiqyah di kolam renang Tirta Silampari   berjalan dengan sukses dan memberikan banyak kenangan indah bagi anak-anak, setelah itu PAUD As Syidiqyah memberikan makanan tambahan pada saat sesudah berenang. 

Acara ini tidak hanya menyenangkan tetapi juga edukatif, membantu anak-anak untuk belajar dan tumbuh dalam lingkungan yang positif. 

Desti Sumira, S. Pd selaku Kepala PAUD As Syidiqyah berharap semoga wali murid di tahun ini tetap kompak, semangat mengikuti semua program program yang telah ada di PAUD As Syidiqyah. 

BACA JUGA:Sekolah Penggerak PAUD As Syidiqyah Lubuklinggau Konsisten Jalankan Program Unggulan

Kategori :