Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan agar Anda terhindar dari infeksi bakteri Mycoplasma pneumoniae. Selain untuk melindungi diri sendiri dari bakteri tersebut, langkah-langkah ini juga bisa dilakukan untuk mencegah penularan bakteri kepada orang lain.
Berikut ini adalah berbagai langkah yang bisa dilakukan untuk mencegah penularan bakteri Mycoplasma pneumoniae:
Menutup mulut dan hidung ketika batuk atau bersin
Mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir setelah bersin, atau menggunakan hand sanitizer dengan bahan alkohol
Menjaga daya tahan tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi dan mencukupi waktu tidur selama 6-8 jam
BACA JUGA:Makan Kue Jepang Dorayaki 1 Aja Sudah Bikin Kenyang
Menghindari kontak atau menjaga jarak dengan orang yang sakit, terutama penderita flu
Menggunakan masker saat berada di tempat yang ramai
Menjaga kebersihan barang-barang yang sering digunakan dalam kegiatan sehari-hari
Selain langkah-langkah di atas, menghindari kebiasaan merokok juga penting untuk dilakukan. Berbagai zat yang terkandung di dalam rokok dapat melemahkan pertahanan saluran pernapasan dan menyebabkan peradangan yang akan merusak lapisan paru-paru, sehingga meningkatkan risiko terkena pneumonia.
BACA JUGA:10 Langkah Membuat Puding Cokelat Milo Dengan Mudah
Perlu diketahui bahwa infeksi bakteri Mycoplasma pneumoniae sebenarnya dapat membaik tanpa pengobatan khusus. Namun, bila berbagai gejala di atas berkembang menjadi sesak napas, demam tinggi, nyeri dada, atau batuk yang tidak kunjung reda, segera periksakan diri Anda ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang sesuai. Artikel ini ditinjau oleh : Gracia Fensynthia. (*)