Playoff Olimpiade Paris 2024: Preview Indonesia U23 vs Guinea U23, Kapan & Tayang di Mana? Elkan Baggot Main?
Playoff Olimpiade Paris 2024 antara Indonesia U23 vs Guinea U23.-Foto: screenshoot-Youtube.com
Untuk itu, tidak bisa dianggap remeh kekuatan Guinea U23.
Tidak sekedar perbedaan peringkat namun bisa menjadi ancaman adalah kualitas Guinea U23.
Tim berjuluk Syli itu pada pemanggilan terakhir bulan Maret 2024 lalu akan membawa pemain yang mayoritas yang bermain di luar negeri.
Dan hanya lima pemain saja yang bermain di klub liga lokal.
BACA JUGA:Olimpiade 2024: 3 Syarat Lolos Timnas Indonesia U23, Opsi Playoff vs Guinea
Untuk itu, wakil Afrika ini menjalani playoff Olimpiade Paris 2024 dengan serius.
Hal ini mereka tunjukkan dengan mengganti pelatih Morlaye Cisse dengan Kaba Diawara yang merupakan pelatih tim senior untuk menangani tim Guinea U23.
Guna meladeni perlawanan Indonesia, Diawara akan memaksimalkan skuad asuhnya agar bisa kembali lolos ke Olimpiade Paris 2024 usai tahun 1968.
Hal serupa juga terjadi dengan timnas Indonesia U23.
Skuad Garuda Muda dalam ajang Piala Asia U23 2024 awalnya berstatus debutan.
Pasca Olimpiade edisi Melbourne 1956, tiket playoff Olimpiade 2024 merupakan peluang langka untuk dapat kembali tampil di Olimpiade setelah 68 tahun.
Namun saat ini Indonesia harus berjuang ekstra keras untuk memulihkan performa tim.
Pasalnya, setelah Piala Asia U23 2024 pertandingan menghadapi Guinea U23 hanya berjarak seminggu.
BACA JUGA:Ranking FIFA: Update Ranking Tim ASEAN, Indonesia Naik Berapa Peringkat?
Recovery pemain yang dengan waktu yang singkat tentu akan berbeda dengan sang calon lawan yang memikili waktu recovery lebih panjang.