Camat Ungkap Pemicu Desa Lubuk Ngin Musi Rawas jadi Langganan Banjir

Camat Selangit Musbahudin Lubis saat meninjau banjir di Desa Lubuk Ngin beberapa hari lalu.-Foto : Dokumen -Camat Selangit

BACA JUGA:Desa Pasenan Musi Rawas Dilanda Banjir Bandang, Rumah dan Sekolah Terendam, Ratusan Warga Mengungsi

Di Kecamatan Selangit ada dam irigasi Sei Lakitan kalau banjir pintu airnya dibuka banjirnya bisa cepat surut.

"Kalau banjir pintu air dibuka maka banjir lebih cepat surut," akunya.  

Ia menyebut ratusan rumah yang terendam kedalam sekitar 30 cm tapi tidak menimbulkan korban jiwa atau pun kerugian besar.

"Ratusan rumah yang terendam tapi tidak ada korban jiwa ataupun menimbilkan kerugian," ungkapnya.     

BACA JUGA:Warga Muratara 7 Kali Diserang Banjir Sampai Trauma, ini Harapan Mereka pada Pemerintah

Misba menambahkan masyarakat setempat sudah terbiasa dengan kondisi tersebut.

Mereka tidak terkejut lagi ketika terjadi banjir dan bagaimana mengatasinya.

"Masyarakat sudah terbiasa menghadapi banjir," tambahnya. 

Namun demikian selaku aparat Pemerintah Kecamatan ia bersama perangkatnya ketika terjadi banjir turun ke lapangan melihat kondisi masyarakat. 

BACA JUGA:Jembatan Putus Diterjang Banjir, Warga Muratara Harus Keluarkan Uang Jutaan untuk Nyeberang Sungai Rupit

"Jika terjadi kita turun ke lokasi melihat kondisi masyarakat untuk memastikan bahwa masyarakat dalam kondisi aman. Dan juga untuk memberikan motivasi kepda masyarakat bahwa Pemerintah hadir disaat mereka sedang mengalami banjir. Walaupun mereka sudah terbiasa dengan banjir. Tapi kunjungan Aparat Pemerintah menjadi penting sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat," katanya lagi. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan