Prediksi Indonesia vs Tanzania: Friendly Match, Ranking FIFA, Jika Menang, Garuda Naik Berapa Peringkat?

Jelang duel Indonesia vs Tanzania dalam pertandingan friendly match 2024, pada Minggu 2 Juni 2024, pukul 16.00 WIB.-Foto: tangkapan layar-Vidio

Namun, bila menghadapi Tanzania skuad Garuda menderita kekalahan, maka poin Indonesia akan berkurang 4,45 poin jadi 1.098,25 angka.

Raihan ini akan membuat peringkat Garuda merosot ke urutan 135, atau di bawah Nikaragua yang meraih 1102,54 poin, sementara Tanzania akan mendapatkan tambahan 4,45 poin.

BACA JUGA:Preview Indonesia vs Tanzania: Friendly Match, Jadwal, Tayang di TV Apa & Jam Berapa? Jay Idzes Main?

Head to Head (H2H) Indonesia vs Tanzania:

Hasil Pertemuan Terakhir Indonesia vs Tanzania:

  • 14-09-1997: Indonesia vs Tanzania 3-1 (Friendly)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Indonesia:

  • 26-03-2024: Vietnam vs Indonesia 0-3 (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 21-03-2024: Indonesia vs Vietnam 1-0 (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 28-01-2024: Australia vs Indonesia 4-0 (Piala Asia)
  • 24-01-2024: Jepang vs Indonesia 3-1 (Piala Asia)
  • 19-01-2024: Vietnam vs Indonesia 0-1 (Piala Asia)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Tanzania:

  • 19-05-2024: Sudan vs Tanzania 0-1 (Friendly)
  • 15-05-2024: Sudan vs Tanzania 2-1 (Friendly)
  • 25-03-2024: Tanzania vs Mongolia 3-0 (FIFA World Series)
  • 22-03-2024: Tanzania vs Bulgaria 0-1 (FIFA World Series)
  • 24-01-2024: Tanzania vs DR Congo 0-0 (Piala Afrika)

BACA JUGA:Rookies Cup Mugello Italia : Jadwal & Klasemen: Tayang Kapan? Veda Pratama Peringkat Berapa?

Perkiraan Susunan Pemain Indonesia vs Tanzania:

Dalam laga friendly match 2024 ini, baik Indonesia maupun Tanzania diperkirakan akan memainkan formasi 3-4-3.

  • Indonesia (3-4-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Muhammad Ferrari, Nathan Tjoe-A-On; Asnawi Mangkualam, Thom Haye, Ivar Jenner, Pratama Arhan; Marselino Ferdinand, Rafael Struick, Ragnar Oeratmangoen. Pelatih: Shin Tae-yong.
  • Tanzania (3-4-3): Kwesi Kawawa; Moh Husseini, Israel Mwenda, Lameck Lawi; Haji Mnoga, Himid Mao, Charles M’mombwa, Novatus Dismas; Kevin John, Saimon Msuva, Cyprian Kachwele. Pelatih: Hemed Suleiman.

Live Streaming Indonesia vs Tanzania:

Jika tidak ada perubahan jadwal, Live streaming antara Indonesia vs Tanzania dalam pertandingan friendly match 2024, pada Minggu 2 Juni 2024, pukul 16.00 WIB dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan Vidio.

Bagi penggemar sepak bola di Tanah Air untuk bisa menonton pertandingan friendly match 2024 antara Indonesia vs Tanzania di Vidio terlebih dulu dapat mengikuti paket berlangganan dengan harga dan durasi yang bervariasi.(*)

 

Link Live Streaming Indonesia vs Tanzania - Indosiar (Vidio)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan