JCH Lubuklinggau Diingatkan Jaga Baik-baik Smart Card, ini Fungsinya

Ini dinamakan Kartu Nusuk tampak dr depan (berlaku utk semua negara) (kiri), Kartu Nusuk tampak dari belakang/ ada Barcot.-FOTO : DOOKUMEN PRIBADI -

MAKKAH, KORANLINGGAUPOS.ID -  Proses pemberangkatan jemaah haji 1445 H/2024 M dari hotel ke Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna) berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Kabar ini dibenarkan Kontributor Haji KORANLINGGAUPOS.ID, Eni Puji Lestari yang saat ini bersama sang suami sudah berada di Makkan.

Menurut Eni, Jemaah haji Indonesia termasuk asal Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) akan melakukan proses scan barcode Smart Card terlebih dahulu sebelum naik ke bus menuju Arafah.

Untuk diketahui, Smart Card menjadi salah satu terobosan otoritas Arab Saudi pada penyelenggaraan haji tahun 1445 M atau 2024 M.

BACA JUGA:Pergerakan JCH Lubuklinggau ke Arafah Pakai Skema Murur, ini Maksudnya

Pemberian Smart Card mendapat perhatian secara khusus dari Kementerian Haji Kementerian Dalam Negeri  dan pihak Keamanan Umum Arab Saudi saat ini. 

Bagi jemaah yang tidak memiliki Smart Card dengan tegas dilarang masuk ke Armuzna.

Tak hanya itu, bahkan Pemerintah Saudi bakal menempatkan para petugas yang melakukan pemeriksaan secara berkala untuk memastikan seluruh jemaah di Armuzna memiliki smart card resmi.

Smart Card itu pula yang sudah diterima Jemaah Haji asal Lubuklinggau. 

BACA JUGA:Laksanakan 10 Amalan ini Diawal Zulhijjah, dapatkan Pahala Setara Haji dan Umroh

Bahkan, saking seriusnya Pemerintah Arab Saudi menyiapkan sanksi berat bagi para pihak yang melanggar atau bagi yang tidak memiliki smart card tersebut.

Ketua Masyariq M Amin Indragiri  menjelaskan, ketentuan ini sengaja disampaikan sejak awal agar hak jemaah haji yang sudah membayar terpanuhi, sehingga mereka dapat menunaikan setiap rukun haji dengan tenang dan lancar.

Sebelumnya Jemaah Haji Lubuklinggau dibawah KBIHU Linggau Mura telah menggelar pertemuan di Lantai 3 Hermas Makkah membahas persiapan layanan menjelang puncak haji di Armuzna.

Diantara hal penting yang dibahas distribusi Smart Card yang beru diberlakukan tahun ini dan skema penggunaannya dalam proses pergerakan jemaah ke Armuzna.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan