Kapolres Musi Rawas Kunjungi Anggota yang Sedang Sakit

Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH dan Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Anggita Danu memotivasi anggotanya Aipda Steven Romelu yang sedang mengalami sakit di kediamanya, Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau, Selasa (22-foto : istimewa -

 

"Anjangsana ini adalah wujud kepedulian kami Bhayangkari, baik kepada anggota Polri. Semoga anjangsana ini bisa bermanfaat dan dapat membantu mengurangi beban, baik anggota Polri yang menderita sakit menahun beserta keluarga," Ketua Bhayangkari Cabang Mura.

Sementara itu, PJ Urkes Polres Mura, dr. H. Victor Andrianto. MM didampingi Zarmis Sumarni mengatakan bahwa, hari ini kami sesuai dengan tufoksi kami, dibidang kesehatan, kami melakukan pengecekan kesehatan sekaligus memberikan multivitamin kepada, Aipda Steven Romelu.

"Dan, untuk diketahui, kami selama ini terus melakukan pengecekan dan pemantauan kesehatan, Aipda Steven Romelu. Selain itu, kedepannya, kami Siddokes Polres Mura, akan terus melakukan pendampingan kesehatan kepada, Aipda Steven," paparnya

Dari pihak personel yang dikunjungi dan keluarganya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Anggita Danu dan jajarannya yang telah berkenan berkunjung melakukan anjangsana, kegiatan baksos, mengecek kesehatan dan memberikan motivasi.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Mura dan Ketua Bhayangkari Cabang Mura, memberikan bingkisan kepada personil yang mengalami sakit untuk meringankan beban dari personel yang sedang sakit.

 

BACA JUGA:Sedang Hamil, Oknum Jaksa dan Polisi Terima Suap Hampir Rp 1 Miliar

 

Turut mendampingi Kapolres, Kabag SDM, Kompol Edi Putra Jaya, Kasi Propam, Iptu Susilo, PJ Urkes Polres Mura, dr. H. Victor Andrianto. MM beserta petugas Urkes Polres Mura. (sin/rls)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan