Megahnya Gelaran Haflatul Wada’ SDIQ Ar-Risalah Lubuklinggau 2024, ini Pesan Penting Abah Haji KH Syaiful Hadi
Abah Dr (Hj) KH Syaiful Hadi Maafi didampingi dewan pimpinan foto bersama 3 murid peraih predikat Lulusan Terbaik Tahun Ajaran 2023/2024, yakni Terbaik 1 Aisyah Billah, Terbaik 2 Qinnayah Azka Dinata dan Terbaik 3 Siti Claresta.-Foto Dokumen Ponpes Ar-Risalah Lubuklinggau-
Peserta didik kelas 6 foto bersama disela kegiatan Haflatul Wada’ SDIQ Ar-Risalah Lubuklinggau Tahun Ajaran 2023/2024, Sabtu 8 Juni 2024.--
“Kepada orang tua, harapan Abah Haji dengan ilmu agama, pergaulan, sosial, ibadah, akhlak yang sudah ditanamkan pada anak selama di SDIQ Ar-Risalah ini baiknya disambung. Jangan putus. Di manapun nanti melanjutkan pendidikan hafalan Al-Qurannya jangan lepas. Ibadahnya jangan terabai. Sosial pergaulannya harus benar-benar terjaga. Sebab di sini anak-anak kami ajari juga bagaimana jadi politikus yang baik, penegak hukum yang adil, dan jadi pemimpin yang menegakkan kebenaran. Nah, kalau mau dapat pendidikan paket lengkap, anak tetap belajar ilmu umum, terbina akhlak dan ibadahnya, dan mumpuni ilmu agamanya ya sekolahnya di pesantren. Tapi kalau mau sekolah tempat lain silahkan, asal hal-hal baik yang sudah dibiasakan selama ini tetap bisa terjaga,” pesan Abah Haji.
Peserta didik kelas 6 foto bersama disela kegiatan Haflatul Wada’ SDIQ Ar-Risalah Lubuklinggau Tahun Ajaran 2023/2024, Sabtu 8 Juni 2024.--
BACA JUGA:Banyak Terima Laporan PPDB 2024, Ombudsman Sumsel Gerak Cepat Periksa SMA Negeri
Abah Haji menekankan, percuma anak-anak jadi orang pinter atau rangking kalau adab sama orang tua, guru, suami istri durhaka maka sia-sia ilmunya.
“Ingat, barangsiapa durhaka pada Allah sudah dipastikan adzabNya menanti, durhaka pada Rasulullah akan kembali ke jahiliah dan tidak akan mendapatkan syafaatnya.. Barangsiapa durhaka pada orang tua dipastikan hidupnya tak berkah. Barangsiapa yang durhaka pada guru pasti ilmunya tidak bermanfaat. Barangsiapa yang durhaka pada suami maupun istri, dipastikan hidupnya tak bahagia,” tegas Abah Haji.
Penampilan Tari Kreasi oleh peserta didik SDIQ Ar-Risalah dalam Haflatul Wada’ SDIQ Ar-Risalah Lubuklinggau Tahun Ajaran 2023/2024, Sabtu 8 Juni 2024.--
Selain memotivasi anak-anak, Dewan Pimpinan Pesantren Modern Ar-Risalah Lubuklinggau juga tak henti memberikan motivasi pada para guru.
Sebagaimana ungkapan Ibnu Mubarok : “Bahwa derajat paling tinggi setelah kenabian diduduki orang-orang yang menyebarkan Ilmu, orang-orang yang mendidik dengan agama dan menegakkan kebenaran.
Abah Dr (Hc) KH Syaiful Hadi Maafi, BA memindahkan kuncir murid kelas 6 SDIQ Ar-Risalah tanda pelepasan para murid untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang SMP maupun MTs sederajat.--
BACA JUGA:Eksul Tari PAUD HI Sakura Lubuklinggau Aktif Mengikuti Kompetisi
Jadi barangsiapa yang mengajarkan ilmu untuk tegaknya kebenaran maka Allah akan berikan padanya ilmu-ilmu lainnya.
“Jadi, langkah Ayah Bunda menitipkan pendidikan anak di SDIQ Ar-Risalah ini sudah tepat. Ingat, pendidikan yang tepat itu, tak sekedar membuat anak pinter, tapi bener dengan kepintarannya. Saya jamin dunia kahirat, anak yang pintar tapi tidak bener, bahaya. Contoh : Firaun. Salah satu prinsipnya apapun harus berhasil, siapapun bisa dibayar. Sebagaimana Abu lahab, Qorun, Abu Jahal dan sebagainya,” jelas Abah Haji.
Kesuksesan Haflatul Wada’ SDIQ Ar-Risalah Lubuklinggau Tahun Ajaran 2023/2024, Sabtu 8 Juni 2024 tak terlepas dari kepiawaian ananda Erin Handira, Davinza Ruri Wiradana dan Nesya Chairani Cahyani dalam menjadi pemandu acara.--
Kata Abah Haji, orang tidak pinter paling hanya maling sendal.