Untuk Meningkatkan Ekonomi Keluarga, Warga Desa Kalibening Membuat Usaha Pembuatan Lanting
Terlihat Nurhaini sedang melakukan proses penjemuran lanting buatannya-Foto : -MUSLIMIN
Setelah itu kita lakukan perebusan minimal 1 jam, setelah itu kita lanjutkan dengan pencampuran bumbu-bumbunya, seperti, garam, penyedap rasa, kencur, ketumbar, bawang putih.
Lalu kita campurkan kita buat adonan, dengan menggunakan mesin, setelah tercampur dengan rata, baru kita lakukan pembentukkan.
BACA JUGA:Usaha Pembuatan Cemilan Dari Tulang Ikan Nila Cukup Menjanjikan
BACA JUGA:Usaha Sewa Mobil Remot Permainan Anak di Objek Wisata Musi Rawas Menjanjikan
Jadi adonan lanting tadi kita lakukan pembentukan seperti lingkaran kecil, selanjutnya kita lakukan pengeringan dengan cara dijemur langsung dibawah sinar matahari.
Yang menjadi kendala juga itu ketika hari tidak panas, ini juga menjadi masalah, karena adonan ini tidak bisa lama-lama jika terlalu lama maka lantingnya akan menjadi keras, Katanya.
Jadi setelah kita jemurkan selama 2 sampai 3 jam, kira-kira adonannya sudah mongering langsung kita lakukan proses penggorengan.
Untuk proses penggorengan kita harus menggunakan minyak yang memang berkualitas karena jika tidak hasilnya juga tidak bagus dan kurang menarik.
BACA JUGA:Survei Ekonomi Pertanian Himpun Data Aspek Ekonomi dari Unit Usaha Pertanian
BACA JUGA:Berawal dari Hobi Kini Anisa Warga Desa L Sidoharjo Musi Rawas Buka Usaha Kuliner
Untuk saat ini rasa yang kami buat baru satu rasa, kemungkinan kedepan kita akan mencoba memberikan rasa yang lainnya. Untuk saat ini kita menjual ada 3 kemasan yakni kemasan seperempat kilo, setengah kilo, dan ukuran satu kilo.
Untuk harganya kita beda-beda, jika membelinya dengan jumlah yang banyak dan untuk dijual lagi kita berikan harga khusus, karena mereka mau menjual lagi.
Namun kita membelinya hanya satu kilo itu harganya Rp 25.000 sedangkan jika kemasan setengah kilo kita berikan harga Rp 12.000, jelasnya.
Kami juga berharap semoga kedepan usaha kami ini bisa lebih maju lagi, dengan begitu kami bisa membuka lapangan pekerjaan untuk yang membutuhkan, serta dapat meningkatkan perekonomian untuk keluarga kita bersama.
BACA JUGA:Berawal Dari Warung Makan Dedi Afran Warga Selangit Jadi Pengusaha Bubuk Kopi