Deklarasi Syarif Hidayat – Gusti Rohmani Dihadiri Ribuan Warga Muratara, Janji Umrohkan 1.000 Orang

SERAHKAN : Penyerahan berkas pencalonan H Syarif Hidayat dan Hj Gusti Rohmani yang diterima langsung oleh anggota KPU Muratara Kamis 29 April 2024.-Foto : Mukmin-Linggau Pos.

“Kami berharap militansinya kita semua yang hadir disini untuk berjuang bersama sama mudah mudahan dengan deklarasi ini akan bertambah semangat kita untuk memenangkan pasangan calon Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani”,ungkapnya.

Sementara itu Ketua Tim Pemenangan Syarif-Gusti yakni Amri Sudaryono dalam orasinya mengatakan bahwa partai Demokrat dan Partai Golkar mengusung pasangan Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani ini dikarenakan pasangan ini berniat dan akan melaksanakan salah 6 program andalan mereka salah satunya akan mengelola pemerintahan yang baik dan benar.

Ia juga menyampaikan pasangan Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani ini merupakan orang yang cukup tangguh dalam demokrasi dan mampu dalam bidang birokrasi.

BACA JUGA:Pilkada Murarata 2024, Bakal Calon Bupati Syarif Hidayat Jalin Komunikasi ke Partai

BACA JUGA:Peluncuran Pilkada Muratara 2024 Berlangsung Sukses, ini Harapan Ketua KPU Muratara

“Tentunya kita beda dengan calon yang lain karena 49 persen mata pilih yang ada di Kabupaten Muratara ini adalah perempuan, dan satu satunya calon yang ada perempuan hanya ada di Demokrat dan Golkar yaitu ibu Hj Gusti Rohmani, maka saya yakin 49 persen perempuan ini akan memilih pasangan Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani dan ditambah dengan pemilih pria maka pasti kita akan menang,” ungkapnya.

 Ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat Muratara agar ikut membantu dan berjuang bersama dalam memenangkan pasangan Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani pada pilkada 2024.

Sementara itu Drs. H. Syarif  Hidayat dalam orasinya menyampaikan bahwa semua pondasi dasar Kabupaten Muratara sudah disiapkan sejak menjadi Bupati Muratara periode 2015-2020 dan ia akan meneruskan pembangunan mulai dari Infrastruktur pembangunan, pendidikan dan juga, kesehatan dan masih banyak lagi yang lain.

“Kalau kami ditakdirkan menjadi Bupati Muratara saya akan mengumrohkan 1.000 orang, 200 orang di setiap tahunya secara gratis,”ungkapnya.


Didampingi istri tercinta Lia Syarif, Drs. H Syarif Hidayat dan Hj Gusti Rohmani diiringi ribuan pendukung tiba di lokasi deklarasi, Kamis 29 April 2024.-Foto : Mukmin-Linggau Pos

BACA JUGA:Pilkada Muratara Sudah Diluncurkan, Begini Kata Kapolres Muratara dan KPU Sumsel

BACA JUGA:Artis Rara LIDA dan Pembagian Paket Bantuan akan Warnai Peluncuran Pilkada Muratara 2024

Ia juga memohon doa dan juga dukungan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Muratara untuk dapat memenangkan dalam pilkada tahun 2024.

Setelah acara deklarasi selesai partai pengusung, simpatisan dan relawan ikut mengantarkan kedua bakal paslon Bupati dan Wakil Bupati Drs. H. Syarif  Hidayat dan Hj. Gusti Rohmani menuju ke kantor KPU Muratara.

Sekitar jam 14:30 para rombongan sampai di kantor KPU dan disambut langsung oleh sekretaris KPU kabupaten Muratara SYAMSIAH,SH,MH. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan