Prihatin Tingginya Kasus Narkotika, Pj Wako Minta Pendidik Ikut Sosialisasikan Bahaya Narkoba
Pj Walikota Lubuk Linggau – H Trisko Defriyansa.-Foto : Dokumen-Linggau Pos.
KORANLINGGAUPOS.ID - Pj Wali Kota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa mengaku cukup prihatin dengan kondisi masih cukup tingginya kasus narkotika saat ini.
Untuk itu ia meminta masyarakat khususnya pendidik di Lubuk Linggau untuk terus memberikan himbauan dan sosialisasi.
"Rutin berikan pemahaman kalau narkotika itu sangat berbahaya, terutama bagi generasi muda kita. Ajak mereka semua jangan salah gunakan narkotika," tegas Trisko.
Ia mengapresiasi pihak kepolisian yang bisa mencegah beredarnya Narkotika di Lubuk Linggau selama ini.
BACA JUGA:Pj Wako Ingatkan Tenaga Kerja Lokal ke Investor di Lubuk Linggau
"Karena kita tahu, Lubuk Linggau ini pintu masuknya. Kalau sudah di blok ya kita berharap tidak beredar di kota. Yang ada itu kan belum siap edar, kecuali kalau sudah di kemas itu baru siap edar. Dan kita berupaya agar barang tersebut tidak beredar di tengah-tengah masyarakat kita," ungkapnya.
Tidak hanya itu, ia juga intruksikan Lurah diwilayah Kota Lubuk Linggau, untuk aktif turun ke masyarakat.
Bahkan ia meminta, agar saat turun ke masyarakat, bersama-sama dengan Bhabinkamtibas dan Babinsa setempat.
Menurut Trisko, turun ke masyarakat langsung sangat diperlukan mengingat Kota Lubuk Linggau adalah kota heterogen.
BACA JUGA:Pj Wako Lubuk Linggau Terima Penghargaan Apresiasi Pembinaan ProKlim
BACA JUGA:Pj Wako Pastikan Pilkada Lubuklinggau Aman, Damai dan Kondusif. Ini Pesannya!
Dimana sudah bercampur, banyaknya para pendatang berdampingan dengan penduduk asli.
“Makanya Lurah harus aktif turun ke masyarakat. Dan Lurah kalau turun jangan sendiri-sendiri, gandeng Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Kalau saat ini Lurah turun sendiri-sendiri, akan menimbulkan asumsi orang, jangan-jangan mau menggalang massa atau mau mengkondisikan si A,” ungkap Trisko dibincangi, Selasa 10 September 2024.