Puluhan Pelajar SMA Negeri Kesurupan, Dimulai Saat Pembacaan Surah Yasiin

Siswa kesurupan.-foto : net (ilustrasi)-

SUMSEL, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO – Salah satu SMA negeri mendadak ramai dan viral. Pasalnya, ada puluhan peserta didik teriak tak terkontrol hingga harus menghadirkan seorang ustadz untuk meruqyah.

Kejadian yang membuat gempar jagat dunia pendidikan itu terjadi di SMA Negeri 2 Palembang kesurupan massal hingga berteriak menangis histeris, Senin (23/10/2023). 

Rupanya, kesurupan massal ini terjadi sejak hari Jumat, Sabtu dan kembali berulang dihari senin ini. 

"Dari Jumat sore kak kejadiannya. Terus Sabtu pagi, nah hari ini berulang lagi. Di kelas saya saja ada lima orang yang kesurupan, " jelas salah satu siswi SMAN 2 Palembang.

BACA JUGA:Terbukti Cabuli Anak Kandung, Pria ini Minta Keringanan pada Majelis Hakim

Kesurupan massal di SMA Negeri 2 Palembang bermula saat sedang diadakannya yasinan dan doa bersama yang diadakan pihak sekolah.  

Lanjut dikatakan, beberapa siswi tiba-tiba merasakan hawa panas di tubuhnya saat pelaksaan baca yasin bersama dilaksanakan. 

Siswi-siswi yang tak kuat menahan rasa tak nyaman itu seketika berteriak histeris menangis sehingga sontak saja menarik perhatian orang di sekitarnya. 

"Awalnya kami tadi lagi yasinan terus tiba-tiba baca doa hawanya panas, dan beberapa teman kami ada yang berteriak, " jelas siswa tersebut. 

BACA JUGA:Viral, Kisah Istri Ditalak Suami, Gara-Gara Mertua Suka Ikut Campur

Dari pantauan di SMA Negeri 2 Palembang tampak ada orang yang sibuk membantu siswi-siswi kesurupan tersebut. 

M Dalim yang membantu meruqyah siswa kesurupan mengatakan ia tidak tahu jika ada kesurupan massal, pria lansia itu mengaku datang ke sekolah hendak melihat anaknya yang bersekolah di SMAN 2 Palembang

 "Saya tidak tahu ada kejadian ini bagaimana mulanya, melihat itu langsung saja saya bantu meruqyah siswi yang kesurupan. Tadi sedang sadar dia," ujarnya.

Akibat kesurupan massal ini, jam belajar mengajar terpaksa dihentikan sementara dan seluruh siswa dipulangkan lebih awal. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan