Demi Tingkatkan Kompetensi Guru, SMPN 2 Lubuk Linggau Gelar Kursus Mahir Dasar 2024

Foto bersama usai pembukaan Kursus Mahir dasar (KMD) Tahun 2024 yang diadakan Kwartir Cabang Pramuka Lubuk Linggau bersama Gudep SMPN 2 Lubuk Linggau di SMPN 2 Lubuk Linggau, Kamis 19 September 2024. -Foto : Dokumen -SMPN 2 Lubuk Linggau

Rahman Sani mengungkapkan, sebenarnya setiap sekolah membutuhkan banyak guru yang harus sudah punya sertifikat KMD.

“Gerakan Pramuka ini manfaatnya banyak. Setiap satuan pendidikan/gudep pasti ada kegiatan pramuka. Maka penting bagi guru menguasai dasar-dasar kepramukaan. Apalagi calon kepala sekolah, saya sarankan kalau ada kesempatan KMD ikut saja. Ini ilmunya banyak dan penting,” tuturnya.

Sementara Kamabigus atau Kepala SMPN 2 Lubuk Linggau Bapak Parman saat diwawancara mengungkapkan, ini kali perdana Pangkalan SMPN 2 Lubuk Linggau mengadakan Kursus Mahir Dasar.

“Pramuka di SMPN 2 Lubuk Linggau berkembang terus. Sekarang sudah terakreditasi A. Berbagai kegiatan kami ikuti. Kretaivitas anak dan guru dibidang kepramukaan kami dukung. Dan terbukti banyak prestasi diraih,” jelasnya.


Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Lubuk Linggau H Rahman Sani menyampaikan sambutan dan membuka KMD Tahun 2024 di SMPN 2 Lubuk Linggau, Kamis 19 September 2024.-Foto : Dokumen-SMPN 2 Lubuk Linggau

BACA JUGA:Dai Nasional Ustadz Riza Muhammad Kunjungi SMPN 2 Lubuklinggau, Berikut Pesan Penting yang Disampaikan

BACA JUGA:Peduli Korban Banjir Muratara, SMPN 2 Lubuklinggau Salurkan Paket Sembako

Dilaksanakannya KMD, kata Bapak Parman, tujuannya agar kompetensi tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dibidang kepramukaan meningkat.

“Setelah KMD ini, kami akan tetap akan koordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan juga Kwarcab terkait tindak lanjut  kegiatan ini. Setelah ini kami juga akan  membuat buku panduan pramuka. Apalagi SMPN 2 Lubuk Linggau menyelenggarakan Kurikulum Merdeka, maka untuk menggiatkan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, sangat dibutuhkan kompetensi dasar dibidang kepramukaan ini,” tutur Parman.

Dalam kesempatan itu, Kursus Mahir Dasar di SMP Negeri 2 Lubuklinggau diisi oleh pemateri yang merupakan Pelatih dari Pusdiklatcab Pramuka Lubuk Linggau, yaitu H.M Azman Bainuri,M.Pd.Si,  Ir. Iskandar Firdaus, Eni Erlianti Hempi, S.Pd,  Rismainita,S.Pd, Olive Monthesary, S.Pd,  Dra. Mardayepi, S.Pd, M.Pd, Syarni Dwita SH, Riduan Febriandi, M.Pd, Novitasari, M.Pd, dan Heni Juita, S.Pd.

Sementara materi yang disampaikan antara lain,  metode mengenal dunia penegak, ragam upacara dalam pasukan penggalang, teknik penyusunan program latihan, SKU, SKK, SPG dan pelantikan penggalang, membina Pramuka Penggalang, tata laksana perkemahan, muatan lokal, ragam pertemuan Pramuka Penggalang, serta ragam keterampilan bagi penggalang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan