SDN 48 Lubuk Linggau Kembangkan Karakter Siswa

Murid SD Negeri 48 Lubuk Linggau membaca Al-Quran Surah Yaasin bersama-Foto : Dok. SD Negeri 48 Lubuk Linggau -

KORANLINGGAUPOS.ID – SD Negeri 48 Lubuk Linggau  sejak tahun lalu sepenuhnya menggunakan Kurikulum Merdeka.

Lokasi SDN 48 Lubuk Linggau di Jalan Nangka, Kelurahan Ponorogo, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Saat ini, SDN 48 Lubuk Linggau mempunyai  530 siswa  dan 32 guru.

Sekolah ini menerapkan kelas pagi dan siang.

BACA JUGA:SDN 48 Lubuklinggau Fokus Jalankan Visi Sekolah

BACA JUGA:SDN 48 Kota Lubuklinggau Persiapkan Peserta Didik Ikut Lomba O2SN

Untuk kelas pagi  mulai pukul 07.30 WIB hingga pukul 13.00 WIB. Sedangkan kelas siang dari pukul 13.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

Untuk menanamkan nilai-nilai Islam kepada anak didiknya, SDN 48 Lubuk Linggau mengadakan pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an yakni Surah Yasin setiap hari Jum'at.

Saat diwawancara oleh KORANLINGGAUPOS.ID Kamis, 17 Oktober 2024, Kepala SDN 48 Lubuk Linggau Asrin S.Pd mengatakan setiap hari Jum'at, sekolah nya selalu mengadakan kegiatan.

"Tidak hanya yasinan bersama, di sekolah kami juga mengadakan senam bersama setiap hari Jum'at pagi," ungkapnya.

BACA JUGA:SDN 48 Lubuklinggau Didik Anak Agar Disiplin dan Berprestasi

BACA JUGA:Berkat Guru Profesional, Murid SDN 48 Lubuklinggau Berprestasi

Ia mengatakan untuk ekstrakurikuler (ekskul) sempat ada di sekolahnya, yaitu ekskul pencak silat, dikarenakan tidak adanya pelatih untuk ekskul itu sementara diberhentikan.

"Untuk ekskul sebenernya di sekolah kami sudah mengadakannya, yaitu ekskul pencak silat, akan tetapi dikarenakan pelatihnya sudah tidak bisa melatih lagi, jadi kami berhentikan sampai menemukan pelatih pengganti," tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan