Sekcam Tugumulyo Buka Sosialisasi Kesehatan tentang Penyakit Menular dan ATM

Sekretaris Camat Tugumulyo Santi Oktarina, SE., M.Si, didampingi Plt. Lurah B Srikaton, Wahyuni, S.Ip, pemateri dari DPPKB serta Dinas Kesehatan, Ketua RT Se- Kelurahan B Srikaton, Kader Posyandu, Kader KB Se- Kelurahan B Srikaton, dan Masyarakat, foto be-Foto: MUSLIMIN-Linggau Pos

"Dengan begitu masyarakat bisa menghindari serta mencegah sejak dini dengan cara menjaga pola hidup sehat di lingkungan mereka masing-masing," ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama Plt. Lurah B Srikaton, wahyuni, S.Ip  juga menambahkan sosialisasi Kesehatan ini  sengaja diadakan untuk menambah pengetahuan masyarakat akan penyakit menular.

BACA JUGA:Waspada Penyakit Gondongan, Segera Diatasi Sebelum Ada Komplikasi

BACA JUGA:5 Manfaat Tahu Yang Jarang Diketahui, Salah Satunya Bisa Mengobati Penyakit Jantung

"Bahkan tak hanya itu saja, melalui kegiatan ini kami juga mengajak seluruh masyarakat khususnya di kelurahan B Srikaton, untuk dapat menjaga pola hidup sehat serta memahami, bagaimana penyakit ini dapat menular, serta ciri-cirinya dan pengendaliannya itu seperti apa," ungkapannya.

Kegiatan ini sendiri kami melibatkan seluruh ketua Rt se-Kelurahan B Srikaton, Kader posyandu, serta kader KB yang ada di Kelurahan B Srikaton ini.

Dengan harapan mereka dapat secara langsung mensosialisasikan hasil dari kegiatan ini, kepada warganya dan anggota kader-kader yang lainnya.

Sementara itu Ketua RT 14 Kelurahan B Srikaton Suratman juga menyampaikan jika kegiatan ini sangat bagus.

BACA JUGA:5 Penyakit Yang Bisa Diatasi Dengan Mengkonsumsi Buah Apel

BACA JUGA:Semua Usia Beresiko Penyakit Jantung, Ini Penyebabnya

Pihaknya sangat mendukung kegiatan sosialisasi ini. 

"Yang dulu kita hanya tahu namanya saja penyakit menular itu, kini setelah mendengarkan langsung tentang penyakit ini, kita dapat menghindar jika kita sudah mengetahui tentang penyakit ini. Tadi juga sudah dijelaskan oleh pemateri tentang gejala penyakit menular, cara mengatasinya, terus cara menghindarinya, tentunya tentang penyakit menular, nanti setelah acara ini selesai saya bersama dengan teman-teman ketua Rt yang lainnya akan mensosialisasikan kepada warga kami tentang bahayanya penyakit menular ini," jelasnya.

Kalau bisa kegiatan seperti ini terus dilakukan, karena banyak masyarakat tidak mengetahui tentang bahaya penyakit menular tersebut, selain itu untuk menjaga pola hidup sehat sendiri memang harus diterapkan selalu dilingkungan kita masing-masing.

Kegiatan sendiri dihadiri oleh Serkertaris Camat Tugumulyo Santi Oktarina, SE., M.Si, Plt. Lurah B Srikaton, wahyuni, S.Ip, Pemateri dari DPPKB serta Dinas Kesehatan, Ketua RT Se- Kelurahan B Srikaton, Kader Posyandu, Kader KB Se- Kelurahan B Srikaton, dan masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan