Satu Peserta Kompetensi PPPK Kota Lubuk Linggau Meninggal Dunia

Panitia Seleksi PPPK Kota Lubuk Linggau foto bersama peserta di Kantor BKN Regional VII Palembang -Foto : Dokumen Pribadi -

KORANLINGGAUPOS.ID - Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, satu orang peserta kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kota Lubuk Linggau, tidak hadir karena meninggal dunia.

Peserta kompetensi PPPK tahap 1 yang tidak hadir formasi guru yang tes di Kantor BKN Regional VII Palembang.

"Yang tes di Palembang satu orang yang tidak hadir formasi guru,"  kata Plt Kepala BKPSDM Kota Lubuk Linggau, Febrian Saputra melalui  Kabid Pengangkatan Pemberhentian dan Informasi, Adi Dwi Cahyo kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Senin 9 Desember 2024. 

Atas ketidakhadiran salah seorang peserta tidak hadir panitia seleksi PPK BKPSDM Kota Lubuk Linggau mencari informasi penyebabnya mengapa tidak datang dengan bertanya ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Lubuk Linggau.

BACA JUGA:Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud: Kami akan Berusaha Membuka Kuota Seleksi PPPK Sebanyak-banyaknya

BACA JUGA:Kuliner Lubuk Linggau : Coba Ngemil Seru Tahu Sumedang Crispy Sawargi

"Yang tidak hadir formasi tenaga pendidik sehingga kami mencari informasi bertanya ke Dinas Pendidikan ternyata yang tidak hadir meninggal dunia. Dia meninggal dunia  tanggal 3 Desember 2024 pelaksanaan tes tanggal 6-7 Desember," jelasnya.

Menurutnya total peserta yang ikut tes di Kantor BKN Regional VII Palembang, 729 orang, satu orang tidak hadir yang hadir 728 orang.

"Setelah mengikuti tes mereka tinggal menunggu pengumuman hasil tes. Berdasarkan jadwal dari BKN rentang waktu pengumuman hasil seleksi dari tanggal 24-31 Desember 2024," ucapnya.    

Untuk peserta yang ikut di Asrama Haji Bengkulu Adi mengaku belum terima berita acara dari panitia yang tugas di Bengkulu. Sehingga ia belum tahu apakah ada yang tidak hadir atau hadir semua.

BACA JUGA:PPPK Mendapat Pensiun Apakah Benar? Ini Penjelasannya Berdasarkan Undang-undang

BACA JUGA:Segera Cek, Ini Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Tahap I

"Sedangkan yang tes di UPT BKN Jambi hanya tiga orang semua hadir," jelas.

Diketahui bahwa jumlah pelamar PPPK tahap I Kota Lubuk Linggau sebanyak 1.126, jumlah submit 1.115. Sementara itu formasi yang dibutuhkan 264 orang dengan rincian guru 75, tenaga kesehatan 54 orang, tenaga teknis  135 orang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan