Kencing Bercabang Lima Usai Sunatan Massal, Bocah di Palembang Akhirnya Dioperasi
BG bocah berusia 6 tahun di Palembang yang mengalami kencing bercabang lima usai menjalani operasi di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Mohammad Hoesin Palembang -Foto : Dokumentasi Keluarga-
Tim medis dari Puskesmas OPI dan pembina juga langsung mengkhitan BG.
"10 hari kemudian, orangtua dari anak tersebut melapor bahwa anaknya mengeluhkan sakit saat kencing," kata Santi
BACA JUGA:Alasan Penjaga Warung Nekat Perkosa Bocah 6 Tahun
BACA JUGA:Kebakaran Rumah di Sungai Pinang Musi Rawas, Bocah dan Nenek Terjebak Api Begini Kondisinya
Mendapatkan keluhan tersebut, pihak kelurahan membantu merujuk BG untuk dirawat ke Rumah Sakit Hermina Palembang, termasuk membuatkan Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Setelah beberapa hari dirawat, ia pun kemudian diperbolehkan pulang dan dinyatakan sembuh.
Usai menjalani pengobatan di rumah sakit, pihak kelurahan pun tak mendapatkan kabar lagi dari orangtua BG.
Kemudian pada 25 Desember 2024, Rusmiati kembali melapor bahwa putranya mengeluhkan sakit saat buang air kecil.
BACA JUGA:Wak di Musi Rawas ini Mengaku Kerasukan Setan Usai Garap Bocah 4 Tahun, Begini Kronologisnya
BACA JUGA:Bocah 12 TAhun Digarap Ayah Tiri di Lubuklinggau Hingga 9 Kali, Begini Kronologi Kejadiannya
Pihak kelurahan kemudian bersama Dinkes Palembang berkoordinasi dengan pihak Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Mohammad Hoesin Palembang untuk menjadwalkan operasi terhadap BG.
Menurut Santi, BG didiagnosis oleh dokter menderita fistula kandung kemih yang membuatnya kencing tidak normal.
Sehingga, BG harus menjalani operasi agar dapat kembali normal, usai dinyatakan kencing bercabang lima.
"Analisa dokter kemarin, ada fistula atau saluran kencingnya itu kecil, bisa jadi bawaan lahir. Saya sempat tanya apakah akibat sunat? Tapi menurut dokter, biasanya itu bawaan lahir, sehingga harus operasi. Saat ini kami masih menunggu jadwal operasi dari pihak rumah sakit," jelasnya.