Dispurasip Lubuk Linggau Punya Perpustakaan Digital

Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan, Pelayanan, dan Pelestarian Buku, Hj Mardiyah, ST, M.Si membaca buku di Pondok Baca Lantai 4 Perpustakaan Daerah Kota Lubuk Linggau -Foto : meidi/koranlinggaupos.id-
LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Untuk memfasilitasi, meningkatkan minat baca, dan mendekatkan pelayanan perpustakaan kepada pelajar dan masyarakat Kota Lubuk Linggau.
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispurasip) Kota Lubuk Linggau mempersembahan sebuah aplikasi perpustakaan digital.
Aplikasi perpustakaan digital yang dipersembahkan oleh Dispurasip Kota Lubuk Linggau bernama ILubukLinggau yang diluncurkan pada Desember 2017 lalu.
Aplikasi iLubukLinggau merupakan sebuah aplikasi perpustakaan digital persembahan dari Dispurasip Kota Lubuk Linggau yang berkerja sama dengan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) dan Aksaramaya dalam pengembangan aplikasi tersebut.
BACA JUGA:Dispurasip Lubuk Linggau Punya Perpustakaan Digital
BACA JUGA:Dispurasip Lubuk Linggau Miliki Program Perpustakaan Keliling, Tingkatkan Minat Baca Masyarakat
Aplikasi iLubukLinggau ini berbasis media sosial telah dilengkapi oleh fitur eReader untuk membaca buku digital (ebook) sehingga dapat memudahkan penggunanya dalam membaca.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dispurasip Kota Lubuk Linggau, Cikwi, SKM, M.Kes melalui Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan, Pelayanan, dan Pelestarian Buku, Hj Mardiyah, ST, M.Si kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Minggu 2 Januari 2025.
“Alhamdulillah, semenjak peluncuran aplikasi ILubukLinggau pada Desember 2017 lalu, kini aplikasi tersebut telah memiliki sebanyak 16.164 jumlah pengguna, 2.659 pengguna aktif dan 15.064 jumlah peminjam buku digital,” katanya.
Ia mengungkapkan, dengan adanya aplikasi ILubukLinggau agar dapat memudahkan pengguna untuk mencari informasi dan bahan baca yang mereka butuhkan.
BACA JUGA:Selamat, Dispurarsip Kota Lubuk Linggau Terakreditasi A
Dijelaskannya, untuk mendaftar aplikasi ILubukLinggau sangatlah mudah dan hanya ada 3 syarat yang dibutuhkan.
“Untuk mendaftar aplikasi ILubukLinggau sangatlah mudah, yang pertama pastikan sudah memiliki handphone Android, yang kedua download aplikasi ILubukLinggau yang ada di aplikasi Play Store pada handphone pengguna masing-masing,” jelasnya.