RA Al Amin Lubuk Linggau Asah Kreativitas Anak

Anak didik RA Al Amin Lubuk Linggau antusias membuat kolase kura kura dari kacang hijau-Foto : Dok. RA Al Amin -
Ia mengatakan, keterampilan ini sangat penting untuk perkembangan fisik anak karena akan membantu mereka dalam melakukan berbagai aktivitas sehari-hari seperti menulis, menggambar, dan lain sebagainya.
Selain keterampilan motorik, kolase juga mengasah kemampuan kognitif anak-anak.
BACA JUGA:Stimulasi Belajar Anak, RA Al Amin Lubuk Linggau Gunakan Ice Breaking
BACA JUGA:Kendalikan Hama Tikus Secara Alami dengan Burung Hantu
"Mereka harus berpikir kreatif untuk merancang bentuk kura-kura, memilih warna kacang hijau yang sesuai, dan menata sedemikian rupa agar hasilnya menarik," terangnya.
Proses berpikir ini melatih kemampuan problem solving dan perencanaan anak. Anak-anak belajar untuk mengambil keputusan dan merancang strategi dalam menyelesaikan kolase mereka.
Aktivitas kolase juga memberikan manfaat bagi perkembangan sosial-emosional anak.
Anak didik diajak untuk bekerja sama dalam kelompok, saling bertukar ide, dan belajar menghargai karya teman-temannya.
BACA JUGA:KUR BSI Tersedia Rp50 Juta, Begini Cara Ajukannya Secara Online
BACA JUGA:RA Al Furqon Lubuk Linggau Berinovasi, Bikin Anak Belajar Aktif dan Bersemangat
Ini membantu membangun rasa empati dan kerja sama di antara mereka. Selain itu, ketika mereka berhasil menyelesaikan kolase kura-kura, mereka akan merasakan kepuasan dan meningkatkan rasa percaya diri.
"Di RA Al Amin Lubuk Linggau, kegiatan kolase kura-kura dari kacang hijau, anak didik diberikan kebebasan untuk berkreasi sesuai dengan imajinasi mereka,"sambungnya.
Guru-guru juga memberikan bimbingan yang diperlukan, tetapi tidak mengarahkan secara berlebihan.
"Mereka lebih banyak memberikan dorongan dan pujian agar anak-anak merasa termotivasi dengan pendekatan ini membuat anak-anak merasa bebas berekspresi dan menikmati proses belajar mereka," tambahnya.
BACA JUGA:RA Al Amin Lubuk Linggau: Generasi Muda yang Religius dan Disiplin melalui Sholat Dhuha