RSUD Petanang Layani Pasien BPJS Kesehatan, Pj Walikota Lubuklinggau : 2024 Sarana Makin Lengkap
Pj Walikota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa menyaksikan penandatanganan MoU oleh Kepala RSUD Petanang dr Christantono Bekti Prasetyo, M.Kes dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau Yunita Ibnu, Jumat 22 Desember 2023. -FOTO : SUNDARI/ -LINGGAU POS
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Petanang telah resmi menjalin kerjasama dengan BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau, Jumat sore 22 Desember 2023.
Laporan Sundari, Lubuklinggau
KORANLINGGAUPOS.ID - Penandatanganan naskah kerjasama dilakukan oleh Kepala RSUD Petanang dr Christantono Bekti Prasetyo, M.Kes dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau Yunita Ibnu, Jumat 22 Desember 2023 disaksikan unsur muspida (musyawarah pimpinan daerah).
Seperti Pj Walikota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa, Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha, Dandim 0406 Lubuklinggau Letkol. Inf. Kunto Adi Setiawan.
Pada momen itu, hadir pula Kepala Dinas Kesehatan Kota Lubuklinggau Erwin Armaedi, Pj Ketua TP PKK Kota Lubuklinggau, Hj Henita Andriani Trisko, dr Jeannita Sri A Purba, dan seluruh para tamu undangan lainnya.
Tamu yang hadir menyaksikan penandatanganan kerjasama antara RSUD Petanang dengan BPJS Kesehatan Cabang Lubuklinggau, Jumat 22 Desember 2023. -foto: sundari--linggau pos-
BACA JUGA:Ancam Pelajar Lubuklinggau Pakai Pisau, Rampas Vape Senilai Jutaan
Disela kegiatan penandatanganan MoU yang berlangsung di RSUD Petanang Jalan Lintas Sumatera, Petanang Ilir, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Kota Lubuklinggau ini Kepala Dinas Kesehatan Kota Lubuklinggau Erwin Armaedi menyampaikan sejak dibangun hingga selama ini beroperasi, RSUD Petanang belum bekerjasama dengan pelayanan BPJS Kesehatan.
“Karena belum bekerjasama itu juga, membuat pasien yang berobat ke RSUD Petanang sangat kurang. Dengan kerjasama ini, diharapkan pasien BPJS Kesehatan semoga berkenan ke RSUD Petanang. Apalagi dengan Kota Lubuklinggau sudah Universal Health Coverage (UHC), artinya semua masyarakat sudah mendapat jaminan kesehatan,” jelas Erwin.
Selain itu Erwin Armeidi juga melaporkan di hadapan Pj Walikota bahwa di RSUD Petanang memiliki tenaga medis yang PNS 39 orang.
"Terdiri dari Direktur, Kepala Seksi ruang TU, kemudian Kasi, ada 5 dokter umum, dan 3 orang para medis kemudian ada PPPK 8 orang terdiri dari Bidan dan Perawat serta honorer 24 orang, TKS (Tenaga Kerja Serjana) 7 orang,” jelas Erwin Armeidi.
BACA JUGA:Ini Sejarah Peringatan Hari Ibu
Setelah adanya MoU antara RSUD Petanang dengan BPJS kesehatan, dilanjutkan dengan adanya pelatihan pelayanan terhadap pasien BPJS Kesehatan.
“Bagaimanapun kesehatan itu adalah hak warga Negara, kewajiban negara untuk memberikan pelayanan kesehatan dan kita hadir di sini untuk meyakini bahwa kita mendekatkan dan meningkatkan layanan kesehatan itu. Harapan kami dengan adanya kerjasama RSUD Petanang dengan BPJS Kesehatan, tidak hanya bisa membantu warga Kota Lubuklinggau di bagian utara. Karena RSUD Petanang ini berada di perbatasan dengan Muratara dan Musi Rawas daerah-daerah lainnya yang nantinya bisa menerima pasien yang membutuhkan layanan kesehatan dari wilayah tersebut,” jelasnya.