Pedagang Pasar Inpres akan Direlokasi ke Pasar Mambo, Begini Penjelasan Wali Kota Lubuk Linggau

Wali Kota Lubuk Linggau H Rachmat Hidayat, M.I.Kom-Foto: Dokumen Linggau Pos-
KORANLINGGAUPOS.ID - Jika relokasi gedung Pasar Instruksi Presiden (Inpres) dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuk Linggau, maka pedagang disana akan direlokasi di Pasar Mambo, di Jalan Kalimantan Kelurahan Pasar Pemiri Kecamatan Lubuk Linggau Barat II.
Hal ini disampaikan oleh Wali Kota Lubuk Linggau H Rachmat Hidayat M.Ikom saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 25 Maret 2025.
Namun tegas Wako, relokasi akan dilakukan setelah MoU dengan PT KAI selesai, dan anggaran untuk melakukan revitalisasi tersedia.
"Kami sudah konsultasi ke Gubernur Sumsel, dia minta kita diskusi dengan Menteri ATR/BPN, ini akan kami lakukan. Setelah lebaran kita juga akan ketemu lagi dengan pihak PT KAI, karena MoU yang sudah disetujui oleh PT KAI, sewa nya hanya 5 tahun. Akan kita majukan lagi menjadi 25 - 30 tahun," ungkap Wako.
BACA JUGA: Kue Lebaran di Pasar Inpres Lubuk Linggau Laris Manis, Ini Harganya
BACA JUGA:Pasar Inpres Lubuk Linggau Bakal jadi Semi Modern
Untuk membangunnya, bisa pakai pihak ketiga atau APBN.
"Intinya sesegara mungkin, ini juga lagi kita upayakan ditahun ini. Entah itu pakai pihak ketiga atau APBN," tegasnya.
Saat relokasi dilakukan, pedagang sementara akanditempatkan di Jalan Kalimantan atau Pasar Mambo dengan tujuan tidak jaug dari Pasar Inpres.
"Sehingga kalau ada pembeli yang terlanjur datang ke pasar pada saat direvitalisasi, mereka tidak terlalu jauh tinggal jalan sedikit sampai. Nanti akan kita siapkan tenda. Sementara untuk pedagang baju kita tempatkan di ruko yg belum terpakai di sekitar Pasar Mambo," ungkapnya.
BACA JUGA:Ketua DPRD Dukung Program Wali Kota Lubuk Linggau Rehab Pasar Inpres jadi Modern, Asal…
Jika sudah direlokasi, akan dibuat rekayasa lalu lintas, apakah nanti ditutup atau dibuat satu arah disana.
"Mohon doanya agar MoU dengan PT KAI segera selesai dan anggaran tersedia maka revitalisasi Pasar Inpres Lubuk Linggau segera kita laksanakan," harapnya.