Gejala Kanker Darah yang Harus Diwaspadai

Kanker darah sendiri yang dikenal tiga jenis, yaitu leukemia, limfoma dan multiple myeloma.--
KORANLINGGAUPOS.ID - KENAL dengan yang namanya Kanker darah. Kanker darah kondisi ketika sel darah berubah menjadi abnormal atau ganas.
Kanker darah sendiri yang dikenal tiga jenis, yaitu leukemia, limfoma dan multiple myeloma. Lalu bagaimana cara mengetahuinya.
Dikutip dari alodokter, Gejala kanker darah juga tidak spesifik sehingga dapat menyerupai gejala penyakit lain.
Apa perbedaan dari ketiganya ?
BACA JUGA:Jangan Menunda Kehamilan, Bisa Berdampak Kanker Payudara
BACA JUGA:Waduh, Masih Muda Sudah Kena Kanker Payudara. Ini Cara Pencegahannya
Pertama Leukemia.
Leukemia terjadi ketika sel-sel di sumsum tulang tidak berkembang dengan normal. Berbeda dari sel darah putih normal yang akan mati, sel leukemia terus hidup, tetapi tidak membantu tubuh melawan infeksi, justru menekan perkembangan sel-sel darah lain.
Bila jumlahnya makin bertambah, sel-sel leukemia akan masuk ke aliran darah dan menyebar ke organ tubuh lain, kemudian menghalangi sel-sel normal di dalam tubuh untuk berfungsi normal.
Kedua Limfoma. Limfoma menyerang limfosit, yaitu sel darah putih yang berfungsi melawan infeksi dan membuang zat sisa metabolisme. Selain di sumsum tulang, limfosit terdapat di kelenjar getah bening, kelenjar timus, limpa, dan hampir semua bagian tubuh.
BACA JUGA:Waduh, Kemenkes Prediksi 2050 Pasien Kanker Meningkat Hingga 70 Persen
BACA JUGA:Pasien Kanker Anak Butuh Dukungan, Ini Langkah Pemerintah
Pada penderita limfoma, limfosit mengalami mutasi dan tumbuh tidak terkendali. Jika limfosit terserang kanker, daya tahan tubuh akan menurun sehingga lebih rentan mengalami infeksi.
Ketiga Multiple myeloma, yakni kanker yang menyerang plasmosit, yaitu bagian dari sel darah putih yang bertugas memproduksi antibodi guna mengatasi infeksi. Ketika produksi antibodi terganggu, seseorang akan rentan mengalami infeksi.