3.000 Personel Disiagakan, Korem 044/Gapo Siap Amankan Kunjungan Presiden Prabowo ke Sumsel
3.000 Personel Disiagakan, Korem 044/Gapo Siap Amankan Kunjungan Presiden Prabowo ke Sumsel-Tangkap Layar -
PALEMBANG, KORANLINGGAUPOS.ID – Menjelang kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, ke wilayah Sumatera Selatan, Korem 044/Gapo menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP (PAM VVIP) di Lapangan Jasdam II Sriwijaya, Selasa 22 April 2025.
Apel ini dipimpin langsung oleh Komandan Korem 044/Gapo, Brigjen TNI Adri Koesdyanto, sebagai bentuk kesiapan penuh dalam mengawal kunjungan orang nomor satu di negeri ini.
Apel gelar pasukan tersebut bukan hanya sekadar formalitas.
BACA JUGA:Brigjen TNI Adri Koesdyanto Resmi Memimpin Korem 044/Gapo, Ini Dia Profilnya
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk melakukan pengecekan akhir terhadap kesiapan seluruh personel dan perlengkapan yang akan digunakan dalam operasi pengamanan VVIP.
Dari pengamanan jalur, lokasi kunjungan, hingga titik-titik rawan lainnya, semuanya disiapkan dengan matang.
“Apel gelar pasukan ini merupakan bagian dari proses penting untuk memastikan semua aspek pengamanan siap dijalankan.
Kami tidak ingin ada celah sedikit pun dalam menjaga keamanan Presiden,” ujar Brigjen TNI Adri Koesdyanto dalam amanatnya.
BACA JUGA:Komandan Korem 044/Garuda Dempo Berganti, Kini Dijabat Brigjen TNI Adri Koesdyanto
Menurutnya, tugas pengamanan Presiden bukan hanya tanggung jawab militer, tetapi merupakan kolaborasi lintas sektor yang harus dijalankan dengan serius.
Karena itu, sinergi antara TNI, Polri, Basarnas, Damkar, dan unsur protokoler lainnya menjadi hal krusial yang tak bisa diabaikan.
“Melalui apel ini, saya berharap terjalin sinergi yang kuat antar instansi. Ini bukan tugas biasa.
Ini adalah misi kehormatan yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi,” tegas Danrem.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Dukung Penyitaan Aset Koruptor, Tapi Ingatkan Keadilan Bagi Keluarga