Petani Harus Tahu pH Tanah Sebelum Menanam Tanaman Jagung

PPL Desa Tanah Periuk, Rendi, SP saat melakukan pengecekan pH tanah dilahan jagung - foto : Dokumentasi PPL Desa Tanah Periuk-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Agar tanaman jagung dan tanaman lainnya dapat tumbuh dengan subur di lahan pertanian,  petani harus mengetahui tingkat pH media tanam yang digunakan, sebelum memulai menanam tanaman jagung.

Karena pH tanah memiliki dampak besar pada pertumbuhan tanaman jagung, selain itu sangat penting untuk menentukan tingkat pH media tanam, apakah bersifat asam, netral atau basa, dengan tingkat pH yang tepat maka tanaman akan tumbuh dengan baik.

Selain itu untuk mengetahui tingkat pH tanah itu bisa menggunakan alat  pH meter yang telah banyak dijual belikan di toko-toko pertanian, seperti kertas lakmus dan alat pengukur pH tanah atau bisa juga mengirimkan sampel ke laboratorium.

Saat diwawancarai Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Tanah Periuk Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas, Rendi, SP menyampaikan pH tanah rendah dapat mempengaruhi pertumbuhan tanaman jagung.

BACA JUGA:Agar Serangan Hama Tikus Tidak Meluas POPT Muara Beliti Ajak Petani Lakukan Gerdal

BACA JUGA:Petani di Kecamatan BTS Ulu Tidak Menjual GKP Maupun Beras Kepada Bulog

Selain itu pH tanah rendah dipengaruhi oleh intensitas turunya hujan sehingga  tanah tersebut juga tergenang air hujan dalam waktu yang lama, sehingga membuat tanaman khususnya jagung itu menjadi terganggu pertumbuhannya.

Dikarenakan tanaman tersebut sulit menyerap unsur hara, jika tidak diatasi dengan baik, walaupun kita berikan pupuk yang banyak tumbuhan tetap tidak maksimal pertumbuhannya karena tanaman tersebut susah menyerapnya. 

"Untuk meningkatkan pH tanah bisa dilakukan pemberian kapur dolomite serta mengaliri air hujan yang tergenang bisa membuat semacam siring kecil agar air tersebut bisa cepat kering,"  jelasnya Kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Kamis 15 Mei 2025.

Biasanya setelah dilakukan penebaran kapur dolomite dan tidak ada genangan air di lahan tersebut biasanya tanaman akan dapat tumbuh subur kembali. Untuk memastikan apakah pH tanahnya yang bermasalah sebaiknya dilakukan uji sampel terlebih dahulu.

BACA JUGA:Fendi Petani Cabai Desa C Nawangsasi Terancam Gagal Panen

BACA JUGA:Kreatif, Petani di Air Lesing Musi Rawas Punya Kiat Jitu Perangi Hama Tikus

Yang jelas untuk tanah di Desa Tanah Periuk sendiri kebanyakan tanahnya itu berpasir tanah jenis jika hujannya turun lama maka sangat mudah menggenangi air, beda halnya dengan tanah yang tinggi atau tidak berpasir tanah jenis ini sangat mudah menyerap air. 

Selanjutnya kadar pH untuk tanaman jagung adalah 6 dengan kisaran antara 5,5 dan 7 ini berarti kadar pH terbaik untuk jagung adalah sedikit asam. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan