SMP Muhammadiyah Sumber Harta Sukses Gelar Pelepasan Siswa Kelas IX Angkatan Ke XXVII
Kepala SMP Muhammadiyah Sumber Harta, Samijo foto bersama dewan guru dan siswa kelas IX, Rabu 28 Mei 2025-Foto : Dok. SMP Muhammadiyah Sumber Harta-
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Rabu 28 Mei 2025 menjadi hari yang bersejarah dan berkesan bagi 24 siswa kelas IX SMP Muhammadiyah Sumber Harta Kabupaten Musi Rawas.
SMP Muhammadiyah Sumber Harta mengadakan acara Penyerahan Siswa-siswi Kelas IX Angkatan Ke XXVII Tahun Pelajaran 2024 - 2025 Kepada Orang Tua Siswa atau Wali.
Acara Pelepasan ini menandai berakhirnya masa belajar siswa kelas IX, setelah berjuang menuntut ilmu selama 3 tahun di sekolah.
Acara berlangsung sederhana dan diselenggarakan di halaman SMP Muhammadiyah Sumber Harta yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman, RT 05 Kelurahan Sumber Harta, kecamatan Sumber Harta, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan, mulai pukul 08.00 WIB.
BACA JUGA:Latih Ketrampilan dan Bakat, SMP Muhammadiyah 1 Lubuk Linggau Punya Ekskul Futsal
BACA JUGA:SMP Muhammadiyah 1 Lubuk Linggau Punya Program Ramadhan, ini Harapan dan Tujuannya

Kepala SMP Muhamadiyah Sumber Harta, Samijo menyampaikan sambutan-Foto : Dok. SMP Muhammadiyah Sumber Harta-
Momen tahunan ini dihadiri oleh tamu undangan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Musi Rawas yang diwakili Sekretaris PDM, Rusdi, Pimpinan Cabang dan Pimpinan Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Musi Rawas, Kepala Sekolah dan dewan guru SMP Muhammadiyah Sumber Harta, perwakilan komite sekolah, Sarjiono dan wali murid kelas IX.
Acara dibuka dengan penampilan tari Gending Sriwijaya, dan selanjutnya ditampilkan seni tari kreasi persembahan siswa kelas VII dan kelas VIII.
Kepala SMP Muhammadiyah Sumber Harta, Samijo, S.Pd.I dalam sambutannya mengatakan, dirinya menyerahkan siswa kelas IX kepada orang tua karena sudah menyelesaikan pendidikannya di sekolah, untuk diteruskan ke jenjang pendidikan berikutnya.
Ia menyampaikan bahwa di SMP Muhammadiyah Sumber Harta, siswa sudah diberikan pendidikan sesuai dengan program Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen).
BACA JUGA:SMP Muhammadiyah 1 Lubuk Linggau Giatkan Latihan Ekskul Hizbul Wathan, ini Tujuannya!
BACA JUGA:Tapak Suci di SMP Muhammadiyah 1 Lubuk Linggau, Lebih dari Sekadar Bela Diri
Seperti dari 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang menjadi program Menteri Dikdasmen, salah satunya diantaranya adalah beribadah.