Berikut Syarat dan Teknis Lomba Menggambar dan Melukis 26 Juli 2025 di TOM Lubuk Linggau

Taman Olahraga Megang atau TOM yang akan jadi tempat perhelatan Lomba Mewarnai, Menggambar dan Melukis Sabtu 26 Juli 2025-Foto:Dok. giwang.sumselprov.go.id -

KORANLINGGAUPOS.ID - Harian Pagi Linggau Pos bersama Silampari TV menggelar Lomba Mewarnai, Menggambar dan Melukis yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 26 Juli 2025 di  Taman Olahraga Megang (TOM) yang beralamat di Jalan A.Yani Kelurahan Puncak Kemuning, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II, Kota Lubuk Linggau. 

Kegiatan ini didukung penuh oleh Wali Kota Lubuk Linggau, Polres Lubuk Linggau, Kejaksaan Negeri Lubuk Linggau  dan Ketua PKK Lubuk Linggau. 

Acara ini terbuka bagi pelajar se-Kota Lubuk Linggau dan terbagi dalam 3 kategori utama, yaitu lomba menggambar untuk tingkat SD/MI kelas IV hingga VI, lomba melukis untuk tingkat SMP/MTs, dan lomba melukis untuk tingkat SMA/SMK/MA.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Panitia Pelaksana Lomba Mewarnai, Menggambar dan Melukis, Riena Fitriani Maris saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Jum'at 20 Juni 2025

BACA JUGA:26 Juli 2025 Lomba Mewarnai Tingkat TK dan SD di TOM Lubuk Linggau, Begini Teknisnya

BACA JUGA:26 Juli 2025 Lomba Mewarnai, Menggambar, dan Melukis di TOM Lubuk Linggau

Lomba Menggambar dibuka untuk siswa SD/MI kelas IV sampai VI, sementara Lomba Melukis ditujukan untuk siswa SMP/MTs dan siswa SMA/SMK/MA se-Kota Lubuk Linggau. 

Tiap sekolah dihimbau untuk mengirimkan minimal 20 peserta dan maksimal 50 peserta dalam lomba ini. Biaya pendaftaran dibedakan berdasarkan jenis lomba, yakni Rp15.000 per peserta untuk lomba menggambar dan Rp25.000 per peserta untuk lomba melukis.

Penting untuk dicatat bahwa hanya peserta yang telah didaftarkan oleh pihak sekolah kepada panitia lomba paling lambat satu hari sebelum pelaksanaan yang berhak mengikuti kegiatan ini. 

Pada saat lomba berlangsung, peserta diwajibkan mengenakan seragam sekolah masing-masing sebagai bentuk identitas institusi.

BACA JUGA:Wali Kota Lubuk Linggau Ajak Anak PAUD, SD, SMP dan SMA Sederajat Ikut Lomba Mewarnai, Melukis dan Menggambar

BACA JUGA:Tumbuhkan Kegemaran Membaca, Dispurasip Kota Lubuk Linggau Gelar Lomba Bertutur Tingkat SD/MI Tahun 2025

Lomba akan diselenggarakan secara langsung di  Taman Olahraga Megang, di mana peserta membawa sendiri perlengkapan lomba, seperti meja, peralatan untuk menggambar dan melukis. Untuk lomba menggambar, peralatan yang digunakan adalah pensil dan pewarna crayon atau pensil warna. 

Sementara pada lomba melukis, peralatan yang boleh digunakan, yakni menggunakan crayon, cat air, cat minyak, maupun kuas, dengan gambar awal digoreskan menggunakan pensil atau spidol.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan