Bambu Aur Berduri Flora Langka yang Hanya Tumbuh di Bukit Cogong Musi Rawas

Bambu Aur Berduri yang tumbuh di Bukit Cogong, Desa Sukakarya, Kecamatan STL Ulu Terawas, Musi Rawas-Foto : Mukmin / Harian Pagi Linggau Pos-

KOPRANLINGGAUPOS.ID - Kabupaten Musi Rawas dikenal memiliki keragaman hayati yang melimpah, mulai dari flora hingga fauna. Salah satu lokasi dengan keunikan ekologis adalah Bukit Cogong, yang terletak di Desa Sukakarya, Kecamatan STL Ulu Terawas. Di kawasan perbukitan ini, warga menemukan jenis bambu yang dianggap unik, yakni Bambu Aur Berduri.

LAPORAN MUKMIN, MUSI RAWAS

Menurut Sutar, salah satu warga Desa Sukakarya, Bambu Aur Berduri hanya tumbuh di Bukit Cogong dan Bukit Gatan. 

“Di Bukit Cogong ada tiga rumpun bambu ini yang tersebar di beberapa titik bukit. Batangnya tebal dan padat, daunnya kecil-kecil, rantingnya banyak, dan di setiap ruasnya terdapat duri-duri berukuran 1 sampai 2 cm. Ini membuat bambu ini berbeda dengan jenis bambu lain yang biasa kita temui,” ujarnya.

BACA JUGA:Bukit Cogong Musi Rawas Cocok Bagi Pemburu Spot Foto Estetik

BACA JUGA:Bukit Cogong Akan Dibangun Rumah Konservasi Anggrek Sebagai Objek Wisata Baru

Ketiga rumpun Bambu Aur Berduri tersebut tumbuh di puncak Bukit Cogong, menjadikan lokasi ini habitat ideal bagi bambu langka tersebut. Keunikan bambu ini bukan hanya pada bentuk fisiknya, tetapi juga pada fungsinya.

Batangnya yang kuat membuat bambu ini potensial dimanfaatkan sebagai bahan konstruksi sederhana, mulai dari tiang rumah hingga kerangka bangunan. Namun, hingga saat ini, bambu tersebut belum banyak digunakan karena masyarakat lokal masih melestarikannya.

Meski telah dikenal masyarakat lokal, hingga kini Bambu Aur Berduri belum tercatat secara resmi dalam penelitian ilmiah. Belum ada identifikasi yang memastikan apakah bambu ini merupakan spesies endemik Musi Rawas atau termasuk varietas dari spesies yang lebih luas.

Hal ini menunjukkan perlunya penelitian lebih lanjut dari akademisi dan lembaga konservasi untuk memastikan status taksonominya, serta menjaga kelestarian spesies yang unik ini.

BACA JUGA:Musim Kemarau KPH Lakitan Bukit Cogong Lakukan Antisipasi Cegah Karhutla

BACA JUGA:KPH Lakitan-Bukit Cogong Membantu Menginformasikan Ketersedian Bibit di Persemaian Permanen Selangit

Kondisi Bukit Cogong yang berbukit dan relatif masih alami, menjadikan lokasi ini sebagai habitat ideal bagi Bambu Aur Berduri.

Potensi keanekaragaman hayati di kawasan ini belum sepenuhnya tergali, sehingga sangat penting untuk dilakukan upaya pendataan dan konservasi agar flora langka ini tetap lestari dan menjadi bagian dari warisan alam Musi Rawas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan