Polres Lubuk Linggau Galakkan Lagi Satkamling, Ini Tujuannya

Kabag Ops Polres Lubuk Linggau Kompol Robi Sugara didampingi Kasat Binmas, AKP Nyoman Sutrisna - FOTO : Riena Maris/Linggau Pos -

LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) akan kembali digalakkan di lingkungan masyarakat. Adanya Satkamling, tentu saja sangat membantu pihak kepolisian untuk menjaka Keamanan dan ketertiban Masyarakat (Kamtibmas)

Kabag Ops Polres Lubuk Linggau Kompol Robi Sugara didampingi Kasat Binmas, AKP Nyoman Sutrisna saat dibincangi KORANLINGGAUPOS.ID menjelaskan, Satkamling sebelumnya dikenal dengan Siskamling yang selama ini memang sudah biasa dilaksanakan di masyarakat.

"Namu saat ini kembali digalakkan oleh pemerintah. Dan ini sangat membantu tugas kepolisian tentunya, terutama di wilayah hukum Polres Lubuk Linggau. Paling tidak di lorong-lorong jika ada Satkamling bisa menjaga keamanan diwilayahnya masing-masing. Juga yang terpenting untuk mencegah adanya kejahatan dilingkungan masing-masing. Jika ada potensi bisa segera dicegah atau diatasi," ungkap Robi. 

Ditambahkan Kasat Binmas, AKP Nyoman Sutrisna jika Sat kamling masuk dalam kategori Pamswakarsa. Dimana Pamswakarsa itu ada dua, Satpam dan Satkamling.

BACA JUGA:Bekerjasama dengan Polres Lubuk Linggau, DPD LDII Gelar Penyuluhan Kamtibmas dan Kepatuhan Hukum

BACA JUGA:Kerjasama dengan Polres Lubuk Linggau, RS Siloam Silampari Beri Edukasi Deteksi Dini Kanker Payudara

"Untuk Siskamling didirikan di lingkungan masyarakat nanti Ketuanya namanya Ketua Satuan atau Kasat. Dan di Lubuk Linggau sudah banyak Satkamling. Hampir sebagian RT sudah punya Satkamling. Kebetulan saat ini lagi digalakkan lagi," ungkap Kasat Binmas. 

Pihaknya pun saat ini sedang menginventarisir, berapa Satkamling yang aktif, berapa yang sudah tidak aktif dan berapa yang belum punya Satkamling.

"Satkamling memang sangat membantu menjaga keamanan lingkungan. Tidak hanya itu, anggotanya juga bisa memberikan imbauan warganya jangan terprovokasi dan ajakan yang dapat merusak kesatuan dan persatuan NKRI. Saat ini kita tekankan ke seluruh Bhabin kita, catat Satkamling yang aktif dan yang belum aktif. Setiap malam juga akan kita cek," tegasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan