Ditjenpas Tekankan Pentingnya Teknologi Informasi dalam Tingkatkan Kualitas Layanan

Kalapas Lubuk Linggau, Budi Yuliarno simak arahan Ditjenpas saar Rakor yang digelar Direktorat Teknologi Informasi dan Kerjasama Pemasyarakatan (Ditjenpas), Kamis 11 September 2025-FOTO : Dok Humas Lapas Lubuk Linggau-

LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID — Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lubuk Linggau, Budi Yuliarno, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) membahas Teknologi Informasi dan Kerjasama Pemasyarakatan (TEKFORMA). Rakor sendiri digelar Direktorat Teknologi Informasi dan Kerjasama Pemasyarakatan (Ditjenpas), Kamis 11 September 2025. 

Hadir dalam Rakor, seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan se-Indonesia dan dibuka langsung oleh Direktur TEKFORMA Ditjenpas. 

Rakor TEKFORMA menjadi forum strategis dalam memperkuat sinergi dan menyatukan langkah antara jajaran pemasyarakatan di seluruh tanah air. 

Melalui forum ini, Ditjenpas menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi informasi sebagai instrumen utama dalam meningkatkan kualitas layanan, serta menjalin kerjasama lintas sektor guna mendukung efektivitas pelaksanaan tugas pemasyarakatan. 

BACA JUGA:Ditjenpas Sumsel Bersama Pemkab Muratara Tanda Tangani Perjanjian Hibah dan Serah Terima Tanah

BACA JUGA:Kemenimipas Ditjenpas Kolaborasi dengan Aloha PIK2 Gelar IPPAFest

Dalam arahannya, Direktur TEKFORMA menyampaikan bahwa Aa transformasi digital dan perluasan jejaring kerja sama merupakan bagian penting dari upaya modernisasi tata kelola pemasyarakatan. Hal “ tersebut diharapkan dapat menciptakan pelayanan yang lebih transparan, akuntabel, dan berorientasi pada masyarakat.

Kalapas Lubuk Linggau menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. " menurutnya, Rakor TEKFORMA menjadi sarana untuk memperkaya wawasan, memperkuat koofdinasi, serta meneguhkan komitmen dalam menerapkan kebijakan Ditjenpas di tingkat lapas. 

“Melalui Rakor ini, kami semakin  termotivasi untuk menghadirkan layanan pemasyarakatan yang inovatif  dan berkualitas, demi mewujudkan tata kelola yang modern dan berintegritas," tegasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan