CPNS 2026 Resmi Dibuka? Ini Bocoran Formasi Favorit, Syarat Terbaru, dan Tips Lolos Tes CAT
Dengan kata lain, meski tanggal resmi belum keluar, sinyal kuat pembukaan CPNS 2026 sudah makin jelas.-Tangkap Layar-
KORANLINGGAUPOS.ID - Penerimaan CPNS 2026 jadi topik panas di kalangan pencari kerja.
Wajar aja, profesi Aparatur Sipil Negara (ASN) masih jadi incaran banyak orang karena dianggap stabil, bergengsi, dan punya masa depan yang jelas.
Tahun 2026 ini, kabar terbaru menyebutkan bahwa pembukaan CPNS masih menunggu arahan Presiden Prabowo Subianto.
Menteri PANRB, Rini Widyantini, mengungkap bahwa sejumlah instansi sudah mengajukan kebutuhan formasi.
BACA JUGA:CPNS 2026 Resmi Dibuka! Anggaran Rp52 Triliun Disiapkan, Simak Jadwal dan Dokumen Wajibnya
BACA JUGA:CPNS 2026: Ancaman Bagi Kelahiran 1990–1991, Benarkah Jadi Peluang Terakhir Jadi ASN
Sementara itu, Menteri Keuangan Purbaya menegaskan bahwa anggaran untuk kementerian baru telah dialokasikan, bahkan ada wacana tambahan formasi di daerah kalau kondisi fiskal memungkinkan.
Dengan kata lain, meski tanggal resmi belum keluar, sinyal kuat pembukaan CPNS 2026 sudah makin jelas.
1. Formasi CPNS 2026
Kalau ngikutin pola rekrutmen sebelumnya, ada beberapa sektor yang diprediksi jadi primadona:
BACA JUGA:Seleksi CPNS Tahun 2026 Bakal Dibuka Besar-besaran, Ini Penjelasan BKPSDM Kota Lubuk Linggau
BACA JUGA:Kabar Gembira! CPNS 2026 Resmi Dibuka, Formasi Lulusan S1 Jadi Incaran Utama
Guru dan tenaga pendidik untuk mengatasi kekurangan pengajar di sekolah negeri.
Tenaga kesehatan seperti dokter, perawat, bidan, dan analis laboratorium.
Formasi teknis digital analis data, programmer, hingga spesialis keamanan siber.