Piala Asia: Prediksi Irak vs Yordania, Babak 16 Besar, H2H, Live iNews TV Pukul Berapa?

Jadwal pertandingan Piala Asia 2024 antara Irak vs Yordania jika tidak ada perubahan di gelar Senin 29 Januari 2024 pukul 18.30 WIB dari Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Qatar.-foto: screenshoot- atjehdaily.id

KORANLINGGAUPOS.ID - Irak akan meladeni perlawanan Yordania dalam pertandingan babak 16 besar Piala Asia 2024.

Pertandingan Irak vs Yordania akan dimainkan pada Senin 29 Januari pukul 18.30 WIB dari Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Qatar.

Jalannya pertandingan Irak vs Yordania disiarkan Vision+ saluran Soccer Channel dan live di iNews TV ini lebih mengarah kemenangan skuad asuhan Jesús Casas (pelatih Irak) dimana di fase grup tampil sempurna. 

Seperti diketahui, Irak melaju ke babak 16 besar dengan status sempurna. 

Dari tiga pertandingan yang dilakoni Irak, semuanya diraih dengan kemenangan, yakni ketika Irak mengalahkan Indonesia skor 3-1, Jepang skor 2-1, dan Vietnam skor 3-2. 

Irak sejajar dengan dengan Qatar dan Iran yang menjalani fase grup dengan hasil yang sama-sama sempurna.

Sementara itu, Yordania juga tidak bisa dianggap remeh, Pasalnya di pertandingan fase grup, Yordania nyaris mengalahkan Korea Selatan bisa menjadi penilaian tersendiri.

Tentunya bagi skuad Irak,  agar tidak meremehkan Yordania dibawah asuhan Hussein Ammouta.

BACA JUGA:Valentino Rossi: Marco Bezzecchi Jadilah Juara Dunia!

Prediksi Irak vs Yordania:

Dalam pertandingan ini Irak tentu lebih diunggulkan meraih kemenangan jika dilihat berdasarkan performa selama fase grup. 

Selama babak grup, Irak dengan delapan golnya menjadi salah satu tim yang mengoleksi gol terbanyak. 

Raihan gol irak itu sama dengan raihan gol timnas Jepang dan Korea Selatan.

Namun di sisi lain, Irak yang tampil ofensif membuat lubang di lini belakang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan