Berawal dari Hobi Kini Agus Sukses Meraup Keuntungan dari Ternak Kelinci

Salah satu koleksi usaha ternak kelinci milik Agus di Desa Purwakarya kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas.-foto : muslimin/Linggau Pos-

MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Agus Sulaiman warga Desa Purwakarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) suskes menjalankan usaha beternak Kelinci. 

Usaha tersebut ditekuninya berawal dari hobi memelihara Kelinci, kini Agus berhasil meraup cuan dari usahanya itu.

Saat diwawancarai KORANLINGGAUPOS.ID. Senin 12 Februari 2024 Agus menceritakan suka dukanya membuka usaha ternak Kelinci.  

"Pada tahun 2017 yang silam saya mencoba ternak kelinci untuk koleksi pribadi. Awalnya saya mempunyai 1 pasang kelinci, setelah 7 bulan saya ternak akhirnya, berkembang biak," jelasnya. 

BACA JUGA:693 WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Siap Nyoblos, Ini Pesan Kalapas

Banyak  yang minat memelihara Kelinci khususnya warga Desa Purwakarya. Sehingga dari sanalah sehingga timbul niat, Agus menjadikan usaha, seiring dengan waktu, kelinci terus berkembang biak, jadi bertambah banyak.

"Kebetulan juga konsumen sudah mulai tahu dan banyak yang beli, jadi saya bertambah semangat untuk menjadikan nya usaha," jelasnya.

Melihat respon konsumen lumayan banyak, Agus berpikir untuk menambah indukan, "Pertama saya hanya menambah 5 pasang indukan, karena semakin banyak peminatnya, jadi saya tambahkan lagi indukan nya 10 pasang," jelasnya.

Untuk indukan Kelinci beli langsung dari peternak di Kota Curup dan Kabupaten Kepahiang, karena disana kelincinya memang bagus-bagus untuk dijadikan indukan. 

BACA JUGA:Berita Linggau Pos Bertanggungjawab dan Positif

untuk perawatan kelinci Agus menyatakan, pertama yang harus diperhatikan kandangnya, karena kandangnya itu memang harus rajin dibersihkan. 

Kenapa harus kandang harus dibersikan karena Kelinci itu sangat rentan terkena penyakit emodexcosis dan scabies yang menyerang kulit, radang mata, coccidiosis, cacingan, myxomatosis, sembelit. Makadari itu kandangnya  memang sangat perlu diperhatikan kebersihannya.

Sedangkan untuk pakannya alami kelinci adalah jerami dan rumput. Kedua makanan ini memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga baik untuk menjaga kesehatan pencernaan sekaligus mencegah penyakit gigi yang rentan dialami kelinci.

Nah kalian juga bisa menambahkan makanannya itu dengan makanan pelet khusus kelinci, untuk dimakan setiap hari sekali atau bisa juga 2 kali sekali dengan takaran satu sedok makan tentunya dengan aturan jika berat kelinci kalian lebih dari 3,5 Kg.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan